Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Fakta Baru Kecelakaan Bawen: 3 Orang Tewas, 1 Kritis, 26 Terluka

Kompas.com - 24/09/2023, 13:31 WIB
Reza Kurnia Darmawan

Editor

KOMPAS.com - Tiga nyawa terenggut dalam kecelakaan maut yang terjadi di simpang exit Tol Bawen, Kabupaten Semarang, Jawa Tengah, Sabtu (23/9/2023).

Berdasarkan keterangan terbarunya, Kepala Kepolisian Resor (Kapolres) Semarang AKBP Achmad Oka Mahendra mengatakan, tiga korban itu sudah dimakamkan pada Minggu (24/9/2023).

Peristiwa ini juga mengakibatkan satu orang kritis.

"Untuk satu orang dalam kondisi kritis dan membutuhkan alat bantu pernapasan," ujarnya, Minggu.

Selain itu, kecelakaan di Bawen ini juga membuat 26 orang terluka.

"Dari korban luka tersebut 17 orang menjalani rawat inap dan sisanya rawat jalan," ucapnya.

Adapun jumlah kendaraan yang terlibat dalam kecelakaan ini sejumlah 16, yaitu tujuh kendaraan roda empat atau lebih dan sembilan sepeda motor.

"Kondisinya beragam, ada yang rusak parah dan rusak ringan. Itu hasil pendataan yang dilakukan petugas," ungkapnya.

Baca juga: UPDATE Kecelakaan Exit Tol Bawen, Libatkan 16 Kendaraan, 3 Meninggal dan 1 Kritis

Korban tewas kecelakaan Bawen sudah diambil keluarga


Riska Ulfaizah selaku Staf Admisi, Informasi, dan Pendaftaran Rumah Sakit At-Tin menjelaskan, pihaknya turut menangani tiga korban jiwa kecelakaan Bawen.

"Untuk korban meninggal dunia sudah diambil keluarga. Dua orang warga Kadirejo, Kecamatan Pabelan, Kabupaten Semarang," tuturnya, Minggu.

Menurut Riska, rumah sakitnya juga menangani sejumlah korban luka.

"Sementara untuk pasien rawat inap ada tujuh orang, ini tergolong luka parah, dan delapan pasien menjalani rawat jalan," jelasnya.

Dari tujuh pasien tersebut, ada yang dirujuk ke rumah sakit lain untuk penanganan lebih lanjut.

"Ada yang dirujuk ke Rumah Sakit Ken Saras dan RS Gunawan Mangunkusumo Ambarawa," terangnya.

Baca juga: Rumah Sakit At-tin Tangani 18 Korban Laka Exit Tol Bawen, 7 Orang Dirujuk

 

Penyebab kecelakaan Bawen, truk diduga alami rem blong

Truk tronton tanpa muatan mengalami kecelakaan di Exit Tol Bawen, Semarang, Jawa Tengah pada Sabtu (23/9/2023).Polda Jateng Truk tronton tanpa muatan mengalami kecelakaan di Exit Tol Bawen, Semarang, Jawa Tengah pada Sabtu (23/9/2023).

Dalam insiden yang terjadi pada Sabtu malam ini, sebuah truk tronton bernomor polisi AD 8911 IA menabrak sejumlah kendaraan yang sedang berhenti menunggu lampu merah.

Kepala Unit Penegakan Hukum (Kanit Gakkum) Satuan Lalu Lintas (Satlantas) Polres Semarang Iptu Sutarto mengungkapkan, truk tersebut diduga mengalami rem blong.

Saat ini, sopir truk berinisial AR (44) sudah diamankan polisi dan sedang menjalani pemeriksaan.

Baca juga: Status Sopir Truk dalam Laka Bawen, Kapolres Semarang: Masih Dimintai Keterangan

Salah satu saksi mata kecelakaan Bawen, Nardi, menuturkan, truk tersebut mulanya melaju dari arah Semarang menuju arah Solo.

Sebelum menabrak sejumlah kendaraan, truk sempat membunyikan klakson panjang.

"Dari atas itu, sekira di depan Dusun Semilir sudah menyalakan klakson dengan keras," bebernya, Sabtu.

Baca juga: Polisi Sebut Kecelakaan di Pertigaan Exit Tol Bawen Dipicu Truk yang Alami Rem Blong

Truk tersebut lantas menghantam kendaraan yang tengah berhenti di simpang exit Tol Bawen.

"Kemudian terjadi kecelakaan, suaranya sangat keras," sebutnya.

Berdasarkan pengamatan Kompas.com soal video kecelakaan Bawen yang beredar di media sosial, tampak sejumlah mobil dan motor mengalami kerusakan akibat tertabrak truk.

Baca juga: Kecelakaan Maut di Exit Tol Bawen Semarang, Truk Tabrak Sejumlah Kendaraan

Sumber: Kompas.com (Penulis: Dian Ade Permana | Editor: Pythag Kurniati, Ardi Priyatno Utomo, Krisiandi)

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.



Terkini Lainnya

Penyelewengan Dana Covid-19 RSUD Nunukan, Jaksa Kembali Temukan Kerugian Negara

Penyelewengan Dana Covid-19 RSUD Nunukan, Jaksa Kembali Temukan Kerugian Negara

Regional
Berawal dari Curhat, 2 Pelajar SMA di Tegal Dilecehkan Guru di Laboratorium Sekolah

Berawal dari Curhat, 2 Pelajar SMA di Tegal Dilecehkan Guru di Laboratorium Sekolah

Regional
Rebutan Lahan Parkir, Seorang Pria di Palembang Dibacok

Rebutan Lahan Parkir, Seorang Pria di Palembang Dibacok

Regional
Jokowi Pimpin Upacara Hari Kelahiran Pancasila di Dumai, Kenakan Baju Adat Melayu

Jokowi Pimpin Upacara Hari Kelahiran Pancasila di Dumai, Kenakan Baju Adat Melayu

Regional
Golkar Usung Sekar Tandjung untuk Pilkada Solo

Golkar Usung Sekar Tandjung untuk Pilkada Solo

Regional
Gunung Ibu di Maluku Utara Meletus, Keluarkan Abu 5 Km

Gunung Ibu di Maluku Utara Meletus, Keluarkan Abu 5 Km

Regional
11 Program Intervensi Spesifik dan Sensitif untuk Turunkan Stunting di Kota Tangerang

11 Program Intervensi Spesifik dan Sensitif untuk Turunkan Stunting di Kota Tangerang

Regional
Penabrak Lari yang Tewaskan Pelajar di Pekanbaru Ditangkap

Penabrak Lari yang Tewaskan Pelajar di Pekanbaru Ditangkap

Regional
Aktivis Fatayat NU Jatim Berebut Rekomendasi Nasdem untuk Pilkada Jember

Aktivis Fatayat NU Jatim Berebut Rekomendasi Nasdem untuk Pilkada Jember

Regional
Prakiraan Cuaca Semarang Hari Ini Sabtu 1 Juni 2024, dan Besok : Siang Ini Hujan Ringan

Prakiraan Cuaca Semarang Hari Ini Sabtu 1 Juni 2024, dan Besok : Siang Ini Hujan Ringan

Regional
Kesaksian Kembaran Korban Pelajar SMP yang Dikeroyok hingga Meninggal di Kota Batu

Kesaksian Kembaran Korban Pelajar SMP yang Dikeroyok hingga Meninggal di Kota Batu

Regional
Pemkot Tangerang Siapkan Belasan Hotel untuk Sukseskan Popda XI Banten 2024

Pemkot Tangerang Siapkan Belasan Hotel untuk Sukseskan Popda XI Banten 2024

Regional
Gunung Lewotobi Laki-Laki 3 Kali Meletus pada Sabtu Pagi

Gunung Lewotobi Laki-Laki 3 Kali Meletus pada Sabtu Pagi

Regional
Bupati Sebut Oknum Kades Terlibat dalam Kasus Pungli di Satpol PP Kebumen

Bupati Sebut Oknum Kades Terlibat dalam Kasus Pungli di Satpol PP Kebumen

Regional
Prakiraan Cuaca Batam Hari Ini Sabtu 1 Juni 2024, dan Besok : Tengah Malam ini Berawan

Prakiraan Cuaca Batam Hari Ini Sabtu 1 Juni 2024, dan Besok : Tengah Malam ini Berawan

Regional
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com