Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Kenek Bus Sugeng Rahayu yang Terlibat Kecelakaan Maut dengan Bus Eka Meninggal Dunia

Kompas.com - 03/09/2023, 17:55 WIB
Sukoco,
Robertus Belarminus

Tim Redaksi

NGAWI, KOMPAS.com – Korban meninggal kecelakaan maut Bus Eka vs Bus Sugeng Rahayu di Kabupaten Ngawi, Jawa TImur, bertambah.

Kasat Lantas Polres Ngawi AKP Achmad Fahmi Adiatma mengatakan, korban meninggal yakni Moch Pariyanto (38), warga Desa Jotosanur, Kecamatan Tikung, Kabupaten Lamongan, yang merupakan kenek dari Bus Sugeng Rahayu.

“Korban bertambah adalah kenek dari Bus Sugeng rahayu, dinyatakan meninggal dunia pada pukul 02.05 WIB,” ujar Achmad, melalui pesan singkat, Minggu (3/9/2023).

Achmad mengatakan, Moch Pariyanto terlempar dari dalam bus saat kecelakaan maut antara Bus Sugeng Rahayu dengan Bus Eka pada Kamis (31/8/2023) lalu.

Baca juga: Kecelakaan Bus Eka dan Bus Sugeng Rahayu di Ngawi, 2 Sopir Tewas di TKP

 

Korban mengalami luka serius pada bagian kepala.

“Korban sempat dirawat tiga hari di RS Widodo Ngawi sebelum dinyatakan meninggal dunia,” imbuh dia.

Dengan meninggalnya kenek Bus Sugeng Rahayu, korban tewas kecelakaan maut ini menjadi 4 orang.

Sementara korban luka yang masih menjalani perawatan di rumah sakit di Ngawi saat ini masih ada tujuh orang.

“Korban meninggal jadi empat orang sementara untuk korban luka dirawat di RS Widodo Ngawi ada 3 orang, yang dirawat di RSUD dr Soeroto Ngawi ada 4 orang,” kata Fahmi.

Hingga saat ini, polisi masih melakukan penyelidikan terkait penyebab terjadinya kecelakaan tersebut.

Tim Traffic Analysis Accident (TAA) Polda Jatim telah turun ke lapangan untuk mencari tahu penyebabnya.

Baca juga: Tabrakan Bus Eka Vs Sugeng Rahayu di Ngawi Diduga Berawal Hindari Penyeberang Jalan

Tim TAA Polda Jatim akan melakukan penggambaran untuk menentukan seberapa cepat bus yang terlibat kecelakaan melaju.

“Untuk hasil penyelidikan dari TAA belum keluar,” ujar Fahmi.

Sebelumnya pada Kamis (31/8/2023) pukul 05.15 WIB terjadi kecelakaan maut antara Bus Eka versus Bus Sugeng Rahayu  di Jalan Raya Ngawi Maospati–Magetan tepatnya masuk Desa Tambakromo, Kecamatan Geneng, Kabupaten Ngawi.

 

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Sepasang Kekasih Gadaikan Motor Rental, Uangnya untuk Modal Usaha Jualan Kalender

Sepasang Kekasih Gadaikan Motor Rental, Uangnya untuk Modal Usaha Jualan Kalender

Regional
Mobil yang Terbakar hingga Merembet ke Rumah Warga di Banyumas Diduga Bawa BBM, Sopirnya Kabur

Mobil yang Terbakar hingga Merembet ke Rumah Warga di Banyumas Diduga Bawa BBM, Sopirnya Kabur

Regional
Permudah Koordinasi Bencana, Gubernur Sumbar Berkantor di Bukittinggi

Permudah Koordinasi Bencana, Gubernur Sumbar Berkantor di Bukittinggi

Regional
9 Nama Lain Bakwan di Berbagai Daerah, Ada Bala-bala dan Ote-ote

9 Nama Lain Bakwan di Berbagai Daerah, Ada Bala-bala dan Ote-ote

Regional
Polisi Usut Dugaan Pelecehan Seksual oleh Pembina Pramuka di Palembang

Polisi Usut Dugaan Pelecehan Seksual oleh Pembina Pramuka di Palembang

Regional
Aksi Nekat Pria di Konawe, Terobos Paspampres hingga Bikin Jokowi Nyaris Terjatuh

Aksi Nekat Pria di Konawe, Terobos Paspampres hingga Bikin Jokowi Nyaris Terjatuh

Regional
Banjir Bandang Lembah Anai, 'Excavator' Terguling, 4 Pemandian Hancur

Banjir Bandang Lembah Anai, "Excavator" Terguling, 4 Pemandian Hancur

Regional
Marah Divideokan dan Ancam Tembak, Pria di Riau Ditangkap Polisi

Marah Divideokan dan Ancam Tembak, Pria di Riau Ditangkap Polisi

Regional
Putusnya Jalan Padang-Pekanbaru Buat Penjual Kue Khas Tak Bisa Jualan

Putusnya Jalan Padang-Pekanbaru Buat Penjual Kue Khas Tak Bisa Jualan

Regional
Sebuah Mobil Terbakar di Jalan Raya Tambak Banyumas, Apinya Merembet ke Rumah Warga

Sebuah Mobil Terbakar di Jalan Raya Tambak Banyumas, Apinya Merembet ke Rumah Warga

Regional
Unggah Video 'Nyabu' dan Sebut Kebal Hukum, 'Bang Jago' di Lampung Dicari Polisi

Unggah Video "Nyabu" dan Sebut Kebal Hukum, "Bang Jago" di Lampung Dicari Polisi

Regional
Tetapkan Jatuh Tempo PBB-P2 pada 31 Oktober, Pemkot Pematangsiantar Ajak Masyarakat Bayar

Tetapkan Jatuh Tempo PBB-P2 pada 31 Oktober, Pemkot Pematangsiantar Ajak Masyarakat Bayar

Kilas Daerah
KPU Sikka: Syarat Paslon yang Maju Pilkada Lewat Jalur Parpol Minimal Ada 7 Kursi DPRD

KPU Sikka: Syarat Paslon yang Maju Pilkada Lewat Jalur Parpol Minimal Ada 7 Kursi DPRD

Regional
3 Alat Musik Kalimantan Barat, Salah Satunya Sape

3 Alat Musik Kalimantan Barat, Salah Satunya Sape

Regional
Serap Jagung Petani di Sumbawa Sesuai Ketentuan Harga, Bulog Siapkan 3 Gudang

Serap Jagung Petani di Sumbawa Sesuai Ketentuan Harga, Bulog Siapkan 3 Gudang

Regional
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com