Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Enam Pendaki Hilang di Gunung Desa Wombo Donggala,Tim SAR Lakukan Pencarian

Kompas.com - 02/08/2022, 12:47 WIB
Mansur,
Khairina

Tim Redaksi


PALU KOMPAS.com- Sebanyak enam orang pendaki gunung yang ada di Kabupaten Donggala,Provinsi Sulawesi Tengah dilaporkan belum kembali saat melakukan survei di hutan.

Berdasarkan informasi dari pihak Badan Nasional Pencarian dan Pertolongan (Basarnas) Palu, seharusnya keenam pendaki tersebut sudah kembali pada Senin (1/8/2022) ,namun hingga kini belum diketahui keberadaannya.

Kepala Basarnas Palu Andrias Hendrik Johanes melalui keterangan tertulis mengatakan,terkait laporan hilangnya keenam orang tersebut, tim rescue dari Kantor Pencarian dan Pertolongan Palu telah menuju ke lokasi kejadian.

Baca juga: Tercatat 1.000 Pendaki di Gunung Lawu Saat Malam 1 Suro, Waktu Pendakian Dibatasi

Menurutnya,belasan personel diberangkatkan dan tergabung dalam tim dengan menggunakan mobil truk,sambil membawa peralatan mountaineering, peralatan medis serta peralatan pendukung lainnya.

"Tim dari Basarnas bersama peralatan lengkap sudah turun ke lokasi kejadian untuk melakukan pencarian,semoga saja dalam waktu singkat kita bisa menemukan mereka,"ucap Andrias Hendrik Johannes.

Baca juga: Cerita Penambang Pasir Temukan Kerangka Manusia Diduga Korban Erupsi Gunung Semeru

Sebelumnya, pihak Basarnas Palu menerima laporan dari seseorang bernama Abdullah bahwa keenam orang tersebut sebelumnya berangkat ke Gunung Desa Wombo, Kecamatan Tanantovea, Kabupaten Donggala untuk melakukan survei dan hingga kini belum juga kembali.

Selain laporan kehilangan warga, Abdullah juga mengindikasikan jika warga setempat dan aparat telah melakukan upaya pencarian namun belum juga menemukan tanda-tanda keberadaan keenam orang tersebut.

Diketahui,adapun indentitas keenam orang yang dinyatakan hilang dan belum kembali tersebut masing-masing bernama Imam, Udin, Fahmi, Dwiki dan dua orang lainnya belum diketahui identitasnya.

Hingga berita ini diturunkan,pihak Basarnas Palu masih terus melakukan pencarian.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Siap Gencarkan Sport Tourism, Specta Jateng Open Tennis Tournament 2024 Disambut Antusias

Siap Gencarkan Sport Tourism, Specta Jateng Open Tennis Tournament 2024 Disambut Antusias

Regional
Polisi Tangkap 14 Orang Geng Motor Pelaku Tawuran yang Tewaskan Pelajar SMA

Polisi Tangkap 14 Orang Geng Motor Pelaku Tawuran yang Tewaskan Pelajar SMA

Regional
Tawuran Geng Motor Tewaskan 1 Pelajar SMA, Dipicu Saling Tantang di Medsos

Tawuran Geng Motor Tewaskan 1 Pelajar SMA, Dipicu Saling Tantang di Medsos

Regional
Pembeli Timah Ilegal di Sungai Bangka Ditangkap, Total Ada 14 Tersangka

Pembeli Timah Ilegal di Sungai Bangka Ditangkap, Total Ada 14 Tersangka

Regional
Geng Motor Tawuran di Bandar Lampung, 1 Korban Siswa SMA Tewas

Geng Motor Tawuran di Bandar Lampung, 1 Korban Siswa SMA Tewas

Regional
Wilayah Terdampak Longsor dan Banjir Luwu Terisolasi, Pemprov Sulsel Salurkan Bantuan dengan Helikopter

Wilayah Terdampak Longsor dan Banjir Luwu Terisolasi, Pemprov Sulsel Salurkan Bantuan dengan Helikopter

Regional
Calon Independen di Pilkada Nagekeo Wajib Kantongi 11.973 Dukungan

Calon Independen di Pilkada Nagekeo Wajib Kantongi 11.973 Dukungan

Regional
Mahasiswa Unlam Hilang Saat Reboisasi di Hutan Kapuas Kalteng

Mahasiswa Unlam Hilang Saat Reboisasi di Hutan Kapuas Kalteng

Regional
Curug Putri Carita di Pandeglang: Daya Tarik, Harga Tiket, dan Rute

Curug Putri Carita di Pandeglang: Daya Tarik, Harga Tiket, dan Rute

Regional
ART di Sukabumi Tewas Diduga Dibunuh di Rumah Majikan, Pelaku Ditangkap Dalam Bus

ART di Sukabumi Tewas Diduga Dibunuh di Rumah Majikan, Pelaku Ditangkap Dalam Bus

Regional
115 Rumah Terdampak Banjir di Dua Nagari di Kabupaten Sijunjung

115 Rumah Terdampak Banjir di Dua Nagari di Kabupaten Sijunjung

Regional
Serang Polsek di Kalteng, 4 Pemuda Mabuk Ditangkap

Serang Polsek di Kalteng, 4 Pemuda Mabuk Ditangkap

Regional
Geng Motor Tawuran Dalam Permukiman di Bandar Lampung, Warga Sebut 1 Orang Tewas

Geng Motor Tawuran Dalam Permukiman di Bandar Lampung, Warga Sebut 1 Orang Tewas

Regional
Harga Anjlok dan Cold Storage Tak Memadai, Nelayan di Aceh Terpaksa Buang 3 Ton Ikan

Harga Anjlok dan Cold Storage Tak Memadai, Nelayan di Aceh Terpaksa Buang 3 Ton Ikan

Regional
Pilkada Banten 2024, Gerindra-Demokrat Ingin Lanjutkan KIM di Banten

Pilkada Banten 2024, Gerindra-Demokrat Ingin Lanjutkan KIM di Banten

Regional
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com