Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Seorang Perempuan Tewas Bunuh Diri di Ruang Tipiring, Ini Kata Kasatpol PP Denpasar

Kompas.com - 26/03/2022, 17:51 WIB
Yohanes Valdi Seriang Ginta,
Dheri Agriesta

Tim Redaksi

DENPASAR, KOMPAS.com - Seorang perempuan berinisial MM (36) ditemukan tewas di Ruang Binaan Tipiring II kantor Satpol PP Kota Denpasar, Kota Denpasar.

Korban asal Desa Kuang, Kecamatan Taliwang, Kabupaten Lombok Barat, Nusa Tenggara Barat (NTB), ini diduga tewas bunuh diri seusai diamankan oleh anggota Satpol PP Kota Denpasar.

Baca juga: Seorang Perempuan Tewas Bunuh Diri di Kantor Satpol PP Denpasar, Tinggalkan Surat Wasiat Mendiang Suami

Kepala Satpol PP Kota Denpasar Anak Agung Ngurah Bawa Nendra memastikan, pengawasan terhadap korban selama diinapkan di Ruang Tipiring sudah sesuai standar operasional prosedur (SOP).

"Dikontrol karena ada piket. Ruang Binaan kami itu satu meter di depannya ada ruang petugas piket. Sehingga memudahkan petugas piket untuk kontrol, dilihat, nanti jam sekian datang makanan, lagi dikontrol. Artinya petugas kami SOP-nya sudah dijalankan. Setiap sekian jam pasti dikontrol," kata Bawa Nendra saat dihubungi, Sabtu (26/3/2022)

Bawa Nendra menjelaskan, petugas mengamankan MM di Kantor Bea Cukai, Renon, Denpasar, Kamis (24/3/2022) sekitar pukul 22.00 Wita. MM diamankan lantaran menganggu ketertiban di lokasi tersebut.

Petugas lalu membawa MM ke Kantor Satpol PP. Sebelum diinapkan di ruang Tipiring, petugas terlebih dulu menggeledah barang bawaan MM.

Sesuai SOP di kantor Satpol PP Denpasar, barang-barang yang bisa melukai diri sendiri seperti pisau, gunting, silet, atau senjata tajam lainnya itu disita oleh petugas.

"Sebelum kami masukan ke ruang binaan kami geledah dulu barangnya ada enggak senjata tajam atau tidak. Setelah kita geledah tidak ada senjata tajam. Akhirnya kita masukan ke ruang binaan untuk besok paginya kita serahkan ke Dinas Sosial. " katanya.

Pada Jumat (25/3/2022) pukul 08.00 Wita, petugas masih sempat mengajak MM berkomunikasi sebelum diserahkan ke Dinas Sosial.

"Jam 8 pagi petugas kami yang akan menyerahkan ke Dinas Sosial berkomunikasi sama dia, Terkait dengan dari mana asal, di mana tinggal. Bisa berbicara gitu, sadar begitulah. Itu ada CCTV nya masih sadar bisa berbicara," katanya.

Selanjutnya, pukul 10.00 Wita, petugas menemukan MM tergeletak di kamar mandi Ruang Binaan Tipiring II.

Petugas lalu menghubungi dokter untuk mengecek keadaan MM. Namun, dokter menyatakan MM telah tewas.

"Disaksikan Babinkamtibmas, dokter mengecek korban ini ternyata sudah tidak bernapas atau sudah meninggal. Baru kami telepon Polsek Dentim (Denpasar Timur) untuk melakukan identifikasi," katanya.

"Setelah diidentifikasi dia bunuh diri dengan tali tasnya. Tali tas itu digunakan untuk mencekik lehernya tapi tidak menggantungkan diri," tambahnya.

Dengan adanya kasus ini, Nendra bakal merombak SOP pengamanan dan pengawasan warga yang diamankan. Setiap barang bawaan warga akan disita sampai warga tersebut diserahkan ke keluarga, rumah sakit, polisi, atau Dinsos.

"Mungkin ke depannya kita lebih ketat. Pada saat barang masuk ke ruangan semua barang yang dibawa baik itu tas kita ambil dulu. Ke ruangan itu nggak bawa apa-apa," katanya.

Baca juga: Curi 21 Motor dalam 3 Bulan, Seorang Pria di Denpasar Diringkus Polisi

Kontak bantuan

Bunuh diri bisa terjadi di saat seseorang mengalami depresi dan tak ada orang yang membantu. Jika Anda memiliki permasalahan yang sama, jangan menyerah dan memutuskan mengakhiri hidup. Anda tidak sendiri.

Layanan konseling bisa menjadi pilihan Anda untuk meringankan keresahan yang ada. Untuk mendapatkan layanan kesehatan jiwa atau untuk mendapatkan berbagai alternatif layanan konseling, Anda bisa simak website Into the Light Indonesia di bawah ini:
https://www.intothelightid.org/tentang-bunuh-diri/hotline-dan-konseling/

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

'Bullying' Suporter Persib Bandung, 2 Warga Solo Ditangkap

"Bullying" Suporter Persib Bandung, 2 Warga Solo Ditangkap

Regional
50 Rumah Warga Terdampak Banjir Lahar Gunung Lewotobi NTT

50 Rumah Warga Terdampak Banjir Lahar Gunung Lewotobi NTT

Regional
Siap Gencarkan Sport Tourism, Specta Jateng Open Tennis Tournament 2024 Disambut Antusias

Siap Gencarkan Sport Tourism, Specta Jateng Open Tennis Tournament 2024 Disambut Antusias

Regional
Polisi Tangkap 14 Orang Geng Motor Pelaku Tawuran yang Tewaskan Pelajar SMA

Polisi Tangkap 14 Orang Geng Motor Pelaku Tawuran yang Tewaskan Pelajar SMA

Regional
Tawuran Geng Motor Tewaskan 1 Pelajar SMA, Dipicu Saling Tantang di Medsos

Tawuran Geng Motor Tewaskan 1 Pelajar SMA, Dipicu Saling Tantang di Medsos

Regional
Pembeli Timah Ilegal di Sungai Bangka Ditangkap, Total Ada 14 Tersangka

Pembeli Timah Ilegal di Sungai Bangka Ditangkap, Total Ada 14 Tersangka

Regional
Geng Motor Tawuran di Bandar Lampung, 1 Korban Siswa SMA Tewas

Geng Motor Tawuran di Bandar Lampung, 1 Korban Siswa SMA Tewas

Regional
Wilayah Terdampak Longsor dan Banjir Luwu Terisolasi, Pemprov Sulsel Salurkan Bantuan dengan Helikopter

Wilayah Terdampak Longsor dan Banjir Luwu Terisolasi, Pemprov Sulsel Salurkan Bantuan dengan Helikopter

Regional
Calon Independen di Pilkada Nagekeo Wajib Kantongi 11.973 Dukungan

Calon Independen di Pilkada Nagekeo Wajib Kantongi 11.973 Dukungan

Regional
Mahasiswa Unlam Hilang Saat Reboisasi di Hutan Kapuas Kalteng

Mahasiswa Unlam Hilang Saat Reboisasi di Hutan Kapuas Kalteng

Regional
Curug Putri Carita di Pandeglang: Daya Tarik, Harga Tiket, dan Rute

Curug Putri Carita di Pandeglang: Daya Tarik, Harga Tiket, dan Rute

Regional
ART di Sukabumi Tewas Diduga Dibunuh di Rumah Majikan, Pelaku Ditangkap Dalam Bus

ART di Sukabumi Tewas Diduga Dibunuh di Rumah Majikan, Pelaku Ditangkap Dalam Bus

Regional
115 Rumah Terdampak Banjir di Dua Nagari di Kabupaten Sijunjung

115 Rumah Terdampak Banjir di Dua Nagari di Kabupaten Sijunjung

Regional
Serang Polsek di Kalteng, 4 Pemuda Mabuk Ditangkap

Serang Polsek di Kalteng, 4 Pemuda Mabuk Ditangkap

Regional
Geng Motor Tawuran Dalam Permukiman di Bandar Lampung, Warga Sebut 1 Orang Tewas

Geng Motor Tawuran Dalam Permukiman di Bandar Lampung, Warga Sebut 1 Orang Tewas

Regional
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com