Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Kabupaten Blitar Mencatat Jumlah Kematian Tertinggi Selama Pandemi

Kompas.com - 12/07/2021, 06:27 WIB
Asip Agus Hasani,
Abba Gabrillin

Tim Redaksi

BLITAR, KOMPAS.com - Kabupaten Blitar, Jawa Timur, kembali mencatatkan jumlah kematian tertinggi dalam sehari akibat virus corona atau Covid-19.

Pada Minggu (11/7/2021), terdapat 24 kasus kematian.

Jumlah itu melebihi catatan sebelumnya, yaitu 16 kematian dalam sehari pada Jumat lalu.

Baca juga: Blitar Catat Jumlah Kematian Tertinggi Per Hari akibat Covid-19

Juru Bicara Satgas Covid-19 Kabupaten Blitar Eko Wahyudi mengatakan, jumlah kematian sebanyak 24 kasus tersebut bukan hanya jumlah kematian harian tertinggi selama 2021.

Namun, jumlah ini yang tertinggi sejak awal pandemi virus corona.

"Tren kasus baru meningkat, tapi juga dibarengi kasus kematian yang juga meningkat," ujar Eko saat dikonfirmasi Kompas.com melalui pesan singkat, Minggu.

Baca juga: Sehari Muncul 111 Kasus Covid-19 di Blitar, Ini Penyebabnya

Angka case fatality rate (CFR) Covid-19 di Kabupaten Blitar juga masih terus meningkat, yaitu sebesar 12,79 persen.

Selain mencatatkan jumlah kematian, Satgas Covid-19 juga melaporkan tambahan kasus baru yang cukup tinggi, yaitu sebanyak 82 orang yang positif Covid-19.

Eko mengatakan, lonjakan kasus baru terjadi karena ada peningkatan kegiatan tracing pada temuan kasus baru.

 

Selain itu, menurut Kepala Bidang Pengendalian dan Pemberantasan Penyakit pada Dinas Kesehatan Blitar itu, temuan kasus baru berasal dari prosedur skrining Covid-19 yang dilakukan oleh rumah sakit.

Dengan adanya tambahan kasus baru tersebut, kasus aktif di Kabupaten Blitar bertambah menjadi 319.

Menurut dia, meski terjadi lonjakan kasus, rumah sakit rujukan dan penyangga masih mampu menampung jumlah pasien Covid-19.

Menurut Eko, hal itu karena jumlah tempat tidur perawatan pasien Covid-19 selama beberapa pekan terakhir terus ditambah.

Sementara itu, Kepala Bidang Pelayanan Kesehatan pada Dinas Kesehatan Blitar, Christine Indrawatiy mengatakan, sekitar sepekan terakhir terjadi peningkatan proporsi jumlah pasien Covid-19 dengan gejala sedang dan berat.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

KPU Wonogiri Tetapkan 50 Caleg DPRD Terpilih, 6 Mengundurkan Diri

KPU Wonogiri Tetapkan 50 Caleg DPRD Terpilih, 6 Mengundurkan Diri

Regional
Banjir dan Tanah Longsor Terjadi di 5 Kabupaten di Sulsel, Pj Bahtiar: Turut Berduka Cita

Banjir dan Tanah Longsor Terjadi di 5 Kabupaten di Sulsel, Pj Bahtiar: Turut Berduka Cita

Regional
Kebakaran Gudang BBM, Polda Lampung Tunggu Pemeriksaan Puslabfor

Kebakaran Gudang BBM, Polda Lampung Tunggu Pemeriksaan Puslabfor

Regional
Kecelakaan Maut di Tol Batang-Semarang, Ambulans Ringsek Usai Tabrak Truk

Kecelakaan Maut di Tol Batang-Semarang, Ambulans Ringsek Usai Tabrak Truk

Regional
Caleg Terpilih Pemilu di Temanggung Meninggal, Posisinya Diganti Caleg Peringkat 2

Caleg Terpilih Pemilu di Temanggung Meninggal, Posisinya Diganti Caleg Peringkat 2

Regional
1.085 Calon Jemaah Haji Asal Magelang Berangkat ke Tanah Suci, Kebanyakan Petani

1.085 Calon Jemaah Haji Asal Magelang Berangkat ke Tanah Suci, Kebanyakan Petani

Regional
Pria Ini Bakar Musala di Pekanbaru, Sakit Hati Dilarang Tidur dan Nongkrong

Pria Ini Bakar Musala di Pekanbaru, Sakit Hati Dilarang Tidur dan Nongkrong

Regional
Sebelum Ditemukan Gantung Diri, Napi Lapas Kedungpane Semarang Sempat Telepon Keluarga

Sebelum Ditemukan Gantung Diri, Napi Lapas Kedungpane Semarang Sempat Telepon Keluarga

Regional
Kronologi Kecelakaan Maut Ambulance Vs Truk di Tol Batang-Semarang yang Sebabkan 1 Penumpang Tewas

Kronologi Kecelakaan Maut Ambulance Vs Truk di Tol Batang-Semarang yang Sebabkan 1 Penumpang Tewas

Regional
Buka Pendaftaran Bakal Calon Gubernur Babel, Demokrat Pertimbangkan Survei dan Ongkos Politik

Buka Pendaftaran Bakal Calon Gubernur Babel, Demokrat Pertimbangkan Survei dan Ongkos Politik

Regional
Sanksi Tilang dan Proses Perbaikan Jalan Pantura Demak Kudus...

Sanksi Tilang dan Proses Perbaikan Jalan Pantura Demak Kudus...

Regional
Korupsi Dana Desa Rp 670 Juta, Kades di Flores Timur Ditahan

Korupsi Dana Desa Rp 670 Juta, Kades di Flores Timur Ditahan

Regional
Ghozali Everyday yang Terkenal karena NFT Hibahkan Alat Animasi ke Kampusnya

Ghozali Everyday yang Terkenal karena NFT Hibahkan Alat Animasi ke Kampusnya

Regional
Digigit Anjing Rabies, Anak 8 Tahun di Kalbar Meninggal Dunia

Digigit Anjing Rabies, Anak 8 Tahun di Kalbar Meninggal Dunia

Regional
Raker Komwil I Apeksi 2024, Kota-kota Diingatkan untuk Kelola APBD secara Benar

Raker Komwil I Apeksi 2024, Kota-kota Diingatkan untuk Kelola APBD secara Benar

Regional
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com