Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Alternatif Gentong Selesai, Jalur Selatan Paling Siap

Kompas.com - 09/08/2012, 11:16 WIB
Didit Putra Erlangga Rahardjo

Penulis

BANDUNG, KOMPAS.com- Dinas Perhubungan Provinsi Jawa Barat menggelar apel siaga sebagai persiapan menghadapi arus mudik Lebaran 2012, Kamis (9/8/2012). Sebanyak 2.800 personel bakal disiagakan di jalur mudik utara, tengah, selatan, maupun alternatif.

Kepala Dishub Jabar Dicky Saromi menyatakan, para personel mulai mendampingi pemudik pada H-7 atau tanggal 12 Agustus hingga 26 September. Dishub juga menyiagakan fasilitas penunjang semisal tenda posko terpadu, kerucut lalu lintas, hingga rambu pendukung petunjuk jalan.

"Untuk infrastrukur jalan, jalur selatan relatif lebih siap dengan beroperasinya Jalan Alternatif Gentong," kata Dicky. Dia menuturkan, Jalan Alternatif Gentong hari ini akan diaspal satu lapis sehingga diharapkan bisa menampung kendaraan yang lewat pada arus mudik nanti.

Terkait jalur utara, Dicky mengutarakan bahwa masih ada pekerjaan konstruksi yang harus diselesaikan. Jalur tengah antara Subang-Cikamurang-Cijelag masih minim penunjuk jalan sehingga pihaknya harus menurunkan personel untuk membimbing pemudik.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Baca tentang
    Video rekomendasi
    Video lainnya


    Terkini Lainnya

    Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
    Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
    Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
    komentar di artikel lainnya
    Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
    Close Ads
    Bagikan artikel ini melalui
    Oke
    Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com