Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Peringati Bulan Bung Karno, Pemkab Gelar Panggung Rakyat

Kompas.com - 18/06/2012, 04:17 WIB
Slamet Priyatin

Penulis

KENDAL,KOMPAS.com - Pemerintah Kabupaten Kendal Jawa Tengah, menggelar panggung rakyat di alun-alun Kendal, Minggu sore hingga malam. Acara digelar dalam rangka memperingati bulan Bung Karno.

Panggung rakyat yang dihadiri oleh bupati Widya Kandi Susanti dan Muspida serta ratusan pelajar dan masyarakat umum itu, diawali oleh musikalisasi puisi para seniman Kendal yang tergabung dalam forum komunitas kantong-kantong budaya Kendal (FK2BK) dan diakhiri dengan pemutaran film Bung Karno.

Menurut ketua panitia acara, Herudi, panggung rakyat adalah puncak acara peringatan bulan Bung Karno Di Kendal. Sebelumnya, pihaknya telah menggelar acara mendengarkan pidato Bung Karno bersama lewat radio pada tanggal 1 Juni. "Panggung rakyat ini, untuk mengenang perjuangan Bung Karno," kata Herudi.

Ia menambahkan, dengan acara ini diharap para generasi muda bias mewarisi semangat Bung Karno dan bias melanjutkan cita-citanya. Pada kesempatan yang sama, dalam sambutannya, Widya kandi Susanti menegaskan, bahwa sudah saatnya masyarakat mengetahui sejarah bangsa Indonesia dengan benar.

Selama ini Bung Karno selalu diidentikkan dengan PKI. Padaahal, kata Widya, Bung Karno adalah sang proklamator. Negarawan yang tidak pernah terlibat dalam gerakan PKI. "Tuduhan yang kejam, kalau Bung Karno dikatakan PKI," jelas Widya.

Ia meminta pada masyarakat Indonesia dan generasi muda khususnya, supaya jangan percaya pada sejarah yang memojokkan Bung Karno. "Bung Karno, salah satu penggagas adanya Pancasila, yang sekarang ini dijadikan landasan dasar Negara Indonesia," tegasnya.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com