Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Pabrik Pengolahan Patin Dibangun di Jambi

Kompas.com - 10/02/2012, 14:46 WIB
Irma Tambunan

Penulis

MUARO JAMBI, KOMPAS.com — Kementerian Kelautan dan Perikanan membangun pabrik pengolahan patin menjadi fillet di dekat kawasan minapolitan Kecamatan Kumpeh Ulu, Kabupaten Muaro Jambi, Jambi. Kapasitas pabrik 5 ton per hari akan mengatasi kelebihan produksi budidaya patin di Jambi selama ini.

Kelebihan produksi patin telah melemahkan harganya dari Rp 13.000 menjadi Rp 10.000 per kilogram di tingkat petani.

Kepala Dinas Perikanan dan Kelautan Provinsi Jambi Erman Rahim mengatakan, pemerintah pusat telah membangun pabrik dan alat dengan nilai investasi Rp 7,1 miliar dan tengah bekerja sama dengan investor dari Jakarta untuk mengerjakan pengolahan patin menjadi fillet.

”Pabrik dan instalasi alat sudah selesai dibangun oleh Kementerian Kelautan dan Perikanan, tinggal menunggu keluarnya izin beroperasi dari Bupati Muaro Jambi,” ujar Erman, di Muaro Jambi, Jumat (10/2/2012).

Erman menjelaskan, pabrik pengolahan akan menampung hasil patin langsung dari petani sebanyak 5 ton per hari. Hasil pengolahan selanjutnya untuk mengisi kebutuhan fillet di wilayah Jambi dan Jakarta. Dengan demikian, tidak akan lagi terjadi kelebihan produksi patin di Jambi.

Pasokan patin ke Pasar Angso Duo Jambi saat ini mencapai 8 ton per hari, sementara konsumsi patin di wilayah Jambi hanya berkisar 4 hingga 5 ton.

 

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com