Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Pemkot Medan Akan Hutankan Belawan Sicanang

Kompas.com - 05/01/2012, 12:24 WIB
Mohammad Hilmi Faiq

Penulis

MEDAN, KOMPAS.com — Pemerintah Kota Medan berencana menjadikan Kelurahan Belawan Sicanang sebagai hutan mangrove dan obyek ekowisata. Untuk itu, Pemerintah Kota Medan akan meninjau ulang perizinan tambak udang dan ikan di lahan seluas 1.510 hektar itu.

Saat ini, Kamis (5/1/2012), Wali Kota Medan Rahudman Harahap tengah memimpin rapat tentang rencana menghutankan Belawan Sicanang di Kecamatan Medan Belawan itu. Agenda rapat, antara lain, mengkaji kondisi eksisting Belawan Sicanang, menakar potensi alamnya, dan menghitung dana yang dibutuhkan.

"Setelah itu, baru kami berbicara tentang rencana detailnya," kata Asisten Bidang Ekonomi Pembangunan Kota Medan, Arief Tri Nugroho, yang juga ikut rapat.

Sebelumnya, Rahudman menjelaskan, tambak-tambak di Belawan Sicanang lebih banyak merusak lingkungan. Dia cenderung mengubahnya menjadi hutan mangrove sehingga menyejukkan Belawan yang makin panas.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com