Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Wartawan Pertanyakan Kasus "Pamer Pantat"

Kompas.com - 22/11/2011, 16:50 WIB
Syahnan Rangkuti

Penulis

Zulfikri yang dihubungi secara terpisah mengaku tidak mengerti mengapa kasus pelecehan yang dilakukan Yose terhadap dirinya dan Nur Azizah tidak kunjung ada penyelesaian secara hukum. Dia berjanji akan mempertanyakan kasus itu kepada pengacaranya dan PWI Riau, sebagai organisasi pers yang menaunginya.

"Saya heran, kasus ini terkatung-katung, padahal sudah lebih dari setahun dilaporkan pada polisi," ujar Zulfikri.

Lebih mengherankan, meski sedang tersangkut kasus hukum dan dinyatakan sebagai tersangka, pekan lalu Yose membuat pernyataan pers yang dikutip hampir seluruh media lokal. Dalam pernyataannya, Yose meminta keseriusan Polresta mengusut kasus perjudian berkedok mesin permainan yang berlangsung di beberapa lokasi di Pekanbaru. Yose bahkan mengancam, apabila polisi tidak segera bertindak, dia akan membuka usaha sejenis pada tahun 2012.

Ancaman Yose langsung membuat Polresta Pekanbaru serius bergerak menutup salah satu lokasi judi. "Karena polisi cukup serius menanggapi ancaman Yose, maka kami juga meminta keseriusan polisi menangani kasus Yose. Apakah Polresta Pekanbaru serius juga menangani kasus dengan tersangka Yose Saputra? Kami berharap polisi serius. Jangan sampai muncul asumsi di masyarakat bahwa polisi bertindak setengah hati dan bertindak diskriminatif." tandas Bagus Himawan.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com