Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Pisau Kurban Nyaris "Makan" Manusia

Kompas.com - 06/11/2011, 11:47 WIB

KLATEN, KOMPAS.com — Sebuah insiden mewarnai pemotongan hewan kurban di kompleks Masjid Raya Klaten, Jawa Tengah, Minggu (6/11/2011), karena pisau milik petugas pemotong yang digunakan untuk menyembelih seekor sapi nyaris "memakan" korban manusia.      

Saksi mata yang juga seorang anggota jemaah shalat Id, Sudirin, mengatakan, kejadian berlangsung sangat cepat dan membuat puluhan orang berteriak histeris karena pisau yang digunakan seorang pemotong hewan kurban nyaris menyabet tubuh seseorang.

"Saat jagal (pemotong hewan kurban) mau melibaskan pisaunya ke leher seekor sapi, tiba-tiba ada orang yang jatuh tepat di bawah sapi yang dipotong. Leher orang tersebut berada tepat di ujung pisau," katanya.      

Kejadian tersebut spontan membuat histeris puluhan orang yang sedang melihat pemotongan hewan kurban. Mereka berteriak-teriak dan menutup mata. Petugas pemotong sapi yang pisaunya hampir mengenai tubuh orang tersebut juga tak bisa menyembunyikan kekagetannya. Ia spontan melepaskan pisau berukuran besar dari pegangan beberapa saat sebelum kembali melanjutkan kegiatannya menyembelih hewan kurban.      

Beberapa petugas kepolisian dan Satuan Polisi Pamong Praja Klaten yang bertugas di sana langsung mengamankan orang tersebut. "Orang yang hampir menjadi korban pisau milik pemotong hewan kurban tersebut diduga kuat menderita gangguan jiwa karena tidak bisa diajak komunikasi saat petugas mengamankannya," ujar Fatimah, saksi mata lain.      

Tak lama setelah insiden itu, pemotongan hewan kurban di Masjid Raya Klaten kembali dilanjutkan.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Baca tentang
    Video rekomendasi
    Video lainnya


    Terkini Lainnya

    Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
    Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
    Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
    komentar di artikel lainnya
    Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
    Close Ads
    Bagikan artikel ini melalui
    Oke
    Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com