Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Penumpang Kapal Laut Tujuan Ambon Dirazia

Kompas.com - 13/09/2011, 22:55 WIB

SURABAYA, KOMPAS.com — Petugas gabungan dari Polda Jawa Timur dan Kodam V Brawijaya melakukan razia terhadap penumpang kapal laut, khususnya tujuan Ambon, di Pelabuhan Tanjung Perak, Surabaya. Razia tersebut mengantisipasi isu adanya massa yang akan menuju Ambon karena terbujuk SMS yang menyesatkan.

"Bukan hanya pelabuhan yang kami amankan. Semua pintu keluar menuju luar Jawa Timur juga kami amankan," kata Kapolda Jawa Timur Irjen (Pol) Hadiatmoko saat meninjau pelaksanaan sweeping penumpang di Pelabuhan Tanjung Perak, Selasa (13/9/2011).

Hadiatmoko mengimbau kepada warga Ambon yang di Jawa Timur untuk tidak terpancing isu menyesatkan via SMS yang tidak jelas asal usulnya. "Warga tidak perlu cemas karena keadaan di Ambon kini sudah berangsur tertib, sudah ditangani forum kepala daerah dengan baik," imbaunya.

Penjelasan itu menurut Hadiatmoko juga untuk menanggapi puluhan SMS yang masuk di ponselnya sejak kemarin sore yang menanyakan kebenaran SMS itu. Pangdam V Brawijaya Mayjen TNI Gatot Nurmantyo yang turut hadir saat sidak mengapresiasi sikap warga Jawa Timur yang sempat menanyakan kebenaran isu melalui SMS itu.

"Ini menunjukkan bahwa warga Jawa Timur memiliki pemikiran yang dewasa dalam menanggapi isu yang tidak jelas sumbernya," kata Gatot.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Baca tentang
    Video rekomendasi
    Video lainnya


    Terkini Lainnya

    Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
    Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
    Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
    komentar di artikel lainnya
    Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
    Close Ads
    Bagikan artikel ini melalui
    Oke
    Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com