Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Pilot Akrobatik Itu Menderita Luka Parah

Kompas.com - 23/06/2011, 22:11 WIB

PADANG, KOMPAS.com - Kolonel Zakaria Shaleh (56), pilot pesawat akrobatik yang jatuh saat latihan di Kota Padang Sumatera Barat, meninggal di Rumah Sakit M. Jamil, Padang.

Menurut Kapolresta Padang AKBP Seno Putra, korban merupakan pensiunan Angkatan Udara (AU) Malaysia. "Ia meninggal di rumah sakit karena hempasan kuat dan mengalami luka parah," ujar Seno di TKP, Kamis (23/6/2011).

Pesawat dengan kapasitas dua orang itu, kata Seno, berasal dari Malaysia. Zakaria bersama rekannya, datang ke Padang sebagai peserta Minang Aero Sport 2011, yang diselenggarakan di Lapangan Udara TNI AU Tabing, Padang.

"Penyebab kejadian ini belum bisa kita ketahui secara pasti, karena masih dalam penyelidikan dari pihak kepolisian dan TNI AU," ujarnya.

Seperti diberitakan sebelumnya, pesawat yang dipiloti Zakaria Shaleh tersebut, terjatuh saat melakukan latihan atraksi udara bersama dua pesawat lainnya. "Tadi sore sekitar pukul 17.00 WIB korban bersama rekannya melakukan latihan uji tes flight dan rute. Perlombaannya itu besok," kata Seno.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com