Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

74 Rumah Warga Hancur Diterjang Lahar

Kompas.com - 23/03/2011, 21:51 WIB

SLEMAN, KOMPAS.com - Sebanyak 74 rumah warga di Desa Sindumartani, Ngemplak, Sleman, Daerah Istimewa Yogyakarta, rusak diterjang banjir lahar dingin melalui Sungai Gendol pada Sabtu dan Selasa.

"Total rumah yang rusak akibat banjir lahar dingin dalam satu pekan ini tercatat 74 unit, baik rusak berat, sedang maupun ringan," kata Kepala Urusan Perencanaan Desa Sindumartani Suhartono, Rabu (23/3/2011).

Menurut dia, 74 rumah rusak tersebut masing-masing di Dusun Plumbon sebanyak 33 unit dengan kategori lima rumah rusak berat, enam rusak sedang dan 22 rusak ringan.

"Di Dusun Morangan delapan unit rumah rusak ringan, Tambakan sebanyak 12 unit meliputi delapan rusak berat dan lima rusak ringan, Jambon sembilan rusak ringan dan Dusun Bukesan 12 rusak ringan," katanya.

Selain itu ada satu ekor ternak sapi milik warga yang mati akibat terjangan banjir lahar dingin tersebut.

"Sedang sarana dan prasarana yang rusak hanya jalan di Plumbon akibat terkikis banjir. Namun kalan ini sudah diperbaiki warga secara gotong-royong meski tidak permanen," katanya.

Banjir lahar dingin tersebut juga mengakibatkan rusaknya lahan pertanian padi seluas lebih dari 12 hektar.

"Lahan pertanian yang rusak di antaranya milik kas desa 10 hektare dan milik warga sekitar dua hektar. Padahal sebenarnya padi di lahan tersebut dalam pekan ini siap dipanen," katanya.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com