Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Melasti Dimeriahkan Festival Baleganjur

Kompas.com - 03/03/2011, 09:43 WIB

JAKARTA, KOMPAS.com - Ada hal menarik dalam upacara Melasti di Pura Segara, Cilincing, Jakarta Utara, Rabu (2/3/2011). Ya, acara menarik itu adalah festival Baleganjur alias memainkan musik tradisional Bali. Festibal itu diadakan di panggung halaman depan Pura Segara.

Festival yang bertema "Young Passion of Bali Traditional Arts" ini digagas oleh Keluarga Mahasiswa Hindu Budha (KMHB) Universitas Negeri Jakarta. Dimana setiap perwakilan dari Pura di Jabodetabek berkompetisi memainkan kesatuan alat musik yang disebut Baleganjur.

Menurut Ketua Pelaksana Festival Baleganjur, Anak Agung Anom Ramawijaya atau akrab disapa Anom, Baleganjur adalah kesatuan alat musik yang terdiri ceng-ceng, kendang, pongang, gong, reong, tau-tau, kempli dan suling.

"Baleganjur itu tidak dilengkapi dengan gamelan, kalo dilengkapi dengan gamelan jadinya Gong Kebyar, nah kali ini kita tidak pakai gamelan jadi disebut Baleganjur," kata Anom, Rabu.

Ada enam grup berkompetisi dalam festival kali ini. Beberapa dari peserta memperindah permainan mereka dengan gerakan yang serasi bahkan di tambah tari-tarian.

KMHB berencana menjadikan festival Baleganjur sebagai agenda tahunan, tujuannya diharapkan semakin banyak anak muda yang tertarik untuk mempelajari budaya tradisional. Menurut ketua KMHB, Hari Dwi Saputra, di masa mendatang KMHB merencanakan akan ada penyempurnaan untuk festival Baleganjur.

"Kami berharap dengan adanya festival ini anak-anak muda bali bisa tetap mencintai budaya tradisional. Kami bersyukur jika tadi banyak sekali anak-anak muda turut dalam festival ini," kata Hari Dwi Putra.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Baca tentang
    Video rekomendasi
    Video lainnya


    Terkini Lainnya

    Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
    Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
    Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
    komentar di artikel lainnya
    Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
    Close Ads
    Bagikan artikel ini melalui
    Oke
    Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com