Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

JIHA Galang Dana Bantu Korban Gempa Sumbar

Kompas.com - 14/10/2009, 16:10 WIB

JAKARTA, KOMPAS.com - Jakarta International Hotels Association (JIHA) menggalang dana untuk meringankan beban korban bencana gempa bumi di Sumatera.

Asosiasi ini mengumpulkan pakaian, selimut, handuk dan sabun dari para anggotanya. Sumbangan ini dikumpulkan di Hotel Borobudur Jakarta dan disebarkan ke daerah yang membutuhkan. Bantuan ini disebarkan melalui Artha Graha Peduli, yang mengirimkan satu pesawat terbang ke Padang, mengangkut bahan bantuan setiap hari sejak gempa terjadi.

Para pegawai dari hotel-hotel anggota JIHA juga ikut menyumbang paling sedikit Rp 10.000 per orang untuk mendukung penggalangan dana ini. Ketua Asosiasi JIHA Poul Bitsch mengatakan, “Seluruh hotel anggota JIHA dan para pegawainya ikut menyumbang agar dapat sedikit meringankan beban saudara sebangsa yang saat ini sedang mendapat musibah.”
 
JIHA memiliki anggota 33 hotel di Jakarta, bekerja sejajar dengan asosiasi perhotelan international di negara lain, di mana seluruh anggota secara aktif mendiskusikan hal-hal  yang mempengaruhi kegiatan perhotelan dan dunia pariwisata di Indonesia. 

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com