Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Jenazah Zuhri dan Syahrir Dishalatkan, Anugerah Jadi Imam

Kompas.com - 13/10/2009, 08:51 WIB

JAKARTA, KOMPAS.com — Jenazah Syaifudin Zuhri dan Mohamad Syahrir dishalatkan di Mushala Asy-Syifa yang terletak tidak jauh dari ruang Instalasi Forensik RS Polri Sukanto, Kramat Jati, Jakarta Timur. Pihak keluarga pun mengikuti dengan khidmat prosesi doa tersebut. Sementara itu, bertindak sebagai Imam adalah Anugerah, kakak Zuhri dan Syahrir.

Pihak keluarga berada di ruang instalasi forensik selama sekitar 45 menit. Tak lama kemudian, kedua jenazah yang berada di peti berwarna coklat tua itu dikeluarkan dari ruang instalasi forensik dan langsung dibawa ke mushala. Terlihat di kedua peti, dua tulisan bertuliskan jenazah almarhum Syaifudin Zuhri dan almarhum M Syahrir. Rombongan keluarga pun mengikuti di belakang kedua peti jenazah tersebut.

Seusai dishalatkan, kedua jenazah langsung diberangkatkan menuju TPU Pondok Rangon. Peti jenazah diangkut dengan menggunakan dua mobil ambulans milik kepolisian. Adapun keluarga berangkat dengan menggunakan tiga mobil pribadi.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com