Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Penyaluran Raskin Tetap Dilaksanakan Satu Kali

Kompas.com - 26/08/2009, 18:22 WIB

MAGELANG, KOMPAS.com — Menjelang Lebaran, penyaluran beras untuk keluarga miskin (raskin) di wilayah Kedu akan tetap dilaksanakan seperti biasa, sekali dalam satu bulan. Ini berbeda dengan Lebaran tahun lalu, di mana jatah raskin dimajukan sehingga sebulan sebelumnya warga mendapatkan dua kali jatah raskin.

Wakil Kepala Perum Bulog Sub Divisi Regional Wilayah V Kedu M Rizal Mulyawan Latief mengatakan, hal ini dilakukan sesuai permintaan dari pemerintah daerah se-wilayah Kedu. "Namun, jika nantinya mendesak dibutuhkan, kami pun siap dua kali menyalurkan raskin untuk memenuhi kebutuhan saat Lebaran," ujarnya, Rabu (26/8).

Alokasi raskin di wilayah Kedu adalah 6.800 ton per bulan. Tahun lalu, karena Lebaran jatuh pada awal Oktober maka jatah bulan Oktober dimajukan, diberikan pada bulan September. Dengan begitu, secara otomatis, warga mendapatkan dua kali jatah raskin pada bulan September. Untuk tahun ini, karena tidak ada permintaan memajukan penyaluran maka jatah raskin bulan September tetap akan diberikan pada minggu pertama September.

Kendati demikian, Rizal mengatakan, raskin tetap tidak akan diberikan ke wilayah yang warganya masih menunggak pembayaran. Sementara ini, tunggakan pembayaran mulai Januari hingga Agustus 2009, terbanyak dimiliki oleh Kabupaten Kebumen Rp 2.363.843.000, disusul Kabupaten Magelang Rp 1.842.552.400, dan Kabupaten Wonosobo Rp 1.406.887.800.

"Namun, mereka yang dihukum, tidak mendapatkan jatah raskin, hanya khusus warga di desa-desa tertentu yang memang masih banyak menunggak pembayaran raskin dan bukan seluruh kabupaten," ujarnya.

Saat ini, stok beras di gudang Bulog masih terdata 33.067 ton, sedangkan gabah 2.065 ton. Stok ini cukup memenuhi kebutuhan hingga awal tahun 2010.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com