Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Pendaki UGM Hilang di Semeru

Kompas.com - 29/07/2009, 13:50 WIB

PROBOLINGGO, KOMPAS.com — Seorang pendaki dilaporkan hilang di Gunung Semeru (3.676 mdpl), Jawa Timur. Pendaki tersebut bernama Andika Listiono Putra, mahasiswa semester II Universitas Gajah Mada, Yogyakarta.

Kepala Bidang Pengelolaan Taman Nasional Bromo Tengger Semeru (TN-BTS) Anggoro Dwi Sujiarto, Rabu (29/7), menyatakan, pos di Ranupane menerima laporan kehilangan tersebut pada Selasa pukul 17.00. Pihak pelapor adalah kawan-kawan satu rombongan dengan Andika. Mereka berjumlah tujuh orang, termasuk Andika.

"Mulai tadi pagi, tim yang terdiri atas delapan orang telah memulai pencarian. Tadi siang, ketua tim pencarian sempat menelepon saat berada di Ranugumbolo untuk meminta bantuan tambahan personel," kata Anggoro.

Secara terpisah, pelatih tim SAR Kabupaten Lumajang Sugiono mengatakan, berdasarkan enam pendaki yang selamat, Andika kehilangan kontak dengan rombongan pada Selasa pukul 09.00. Hal itu terjadi setelah adanya badai yang melanda kawasan tersebut saat rombongan tengah menuruni gunung.

Diperkirakan, posisi Andika berada di antara puncak sampai Cemoro Tungggal saat kehilangan kontak. Rombongan sempat berusaha mencari mahasiswa asal Mojokerto itu. Namun, karena tak berhasil menemukan Andika, mereka lantas turun ke Ranupane dan melaporkan kehilangan tersebut.

TN-BTS tengah menyiapkan bantuan personel yang rencananya akan mendaki pada sore ini. Sementara itu, tim SAR Kabupaten Lumajang menerjunkan 10 personel yang juga akan mulai mendaki pada saat yang bersamaan. Targetnya, kedua tim itu tiba di Ranukumbolo pada malam ini dan bermalam di sana.

Rencananya, Kamis pagi kedua tim akan kembali mendaki untuk menyisir wilayah yang menjadi target pencarian. Sementara itu, enam pendaki yang selamat sudah berada di Ranupane. Namun, belum ada keterangan, apakah keenam orang itu berasal dari UGM juga atau tidak.

Berdasarkan keterangan Yoga Cahyadi, alumni mahasiswa Fisipol UGM, memang ada tujuh mahasiswa Fisipol UGM yang mendaki ke Semeru dalam periode ini. Hanya, kepastian mengenai informasi ini masih perlu ditindaklanjuti.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com