Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

950.000 Ha Hutan Rusak

Kompas.com - 29/11/2008, 00:58 WIB

Menurut Wakil Administratur Kesatuan Pemangku Hutan (KPH) Perhutani Jombang Barat Tubagus AS, seusai penanaman pohon oleh Penjabat Gubernur Jatim Setia Purwaka di kawasan Wisata Alam Sumberboto, Desa Japanan, Kecamatan Mojowarno, Jumat, sebanyak 3.000 pohon ditanam. Pohon itu antara lain kepuh, beringin, mindi, mahoni, trembesi, dan keluwek.

Perum Perhutani Unit II Jatim KPH Jombang membawahi Kabupaten Jombang, Lamongan, Nganjuk, dan Mojokerto. Di Lamongan, penanaman pohon dilakukan di sekitar Bendung Gerak Lamongan, Desa Kendal, Kecamatan Sekaran. Kepala Divisi Jasa Perum Jasa Tirta Nugroho Adi mengatakan, ada 4.000 batang pohon ditanam, antara lain mahoni, mangga, belimbing, nangka, dan kelapa.

Di Gresik, penanaman pohon produktif dilakukan secara simbolis di halaman Kantor Bupati Gresik oleh Wakil Bupati Gresik Sastro Soewito.

Di Jember, pemkab menyiapkan 10.000 pohon. Penanaman dicanangkan Wakil Bupati Kusen Andalas. (GAL/WAD/INK/ACI/SIR)

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com