Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Zaki Bacok Gurunya hingga Luka Parah

Kompas.com - 15/08/2008, 09:09 WIB

GARUT- Hanya karena tidak terima ditegur gurunya, seorang siswa nekat membacok gurunya hingga terluka parah. Peristiwa ini terjadi di SMU Ryan Sulaeman, Kadungora, Garut, Kamis (14.8) siang. Berawal saat Budi, guru Kimia di SMU yang bertaraf internasional itu baru selesai mengajar dan berniat pulang dengan menaiki sepeda motor, kemarin, sekitar pukul 12.00.

Tiba tiba, sekitar 100 meter dari tempatnya menaiki motor, Zaki, seorang muridnya, datang menghampirinya.
Pada jarak yang dekat, Zaki medadak melayangkan golok ke arah kepala Budi. Budi sempat menangkis bacokan Zaki dengan tangan kirinya. Namun, Zaki yang kalap terus menghujamkan golok ke kepala Budi. Akibatnya, tangan kiri, kepala dan dagu Budi langsung menganga lebar dan mengeluarkan darah segar akibat sabetan golok Zaki.

 

Seketika Budi pun ambruk bersimbah darah di depan sekolahnya. Zaki langsung melarikan diri. Sejumlah warga dan guru yang melihat Budi terkapar memberikan pertolonngan pertama. Namun, karena lukanya cukup parah, Budi dilarikan ke Instalasi Gawat Darurat (IG) RSU dr Slamet Garut. Karena lukanya cukup serius, Budi dirujuk ke RS Hasan Sadikin Bandung.

 

Sejumlah guru rekan korban semula enggan memberikan keterangan. Namun, kemudian seorang guru yang enggan disebutkan namanya bersedia menjelaskannya.
Menurutnya, kejadian itu diduga dipicu oleh teguran Budi kepada Zaki yang tepergok merokok saat jam pelajaran sekolah, sekitar pukul 09.00. Saat itu, kata dia, Zaki tidak melawan dan langsung melanjutkan pelajaran sekolah sebagaimana mestinya. Diduga, karena kesal, Zaki tidak menerima teguran Budi.

 

"Saya sendiri sebenarnya tak tahu persis kejadiannya. Namun berdasarkan informasi yang diperoleh dari beberapa rekan lain, Zaki tidak terima ditegur oleh Budi saat jam pelajaran. Makanya, setelah pelajaran selesai, Zaki yang rumahnya tidak jauh dari sekolah langsung mengambil golok dan kembali ke sekolah. Saat itu, Budi sudah bersiap siap hendak pulang dengan menaiki sepeda motor," kata guru tersebut kepada wartawan.


Diperoleh informasi, kemarin sore Zaki yang sempat kabur ke daerah Tarogong sudah diamankan pihak aparat.  Kemal Setia P

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com