Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Hillary Bela Hak Kaum Homo

Kompas.com - 04/04/2008, 09:44 WIB

WASHINGTON, JUMAT  - Hillary Rodham Clinton akan membela hak-hak kaum gay bila ia menjadi presiden. Ia pun berjanji akan menghapus kesenjangan kebijakan menyangkut kelompok pecinta sejenis ini dalam keimigrasian dan pajak.

Hillary mengatakan saat ini negara bagian seperti New Jersey dan Massachusetts memperluas hak pasangan homoseksual. "Seharusnya pemerintah federal seharusnya juga mengakui itu dan mendapatkan akses manfaat yang sama dari pemerintah federal. Saya akan bekerja keras untuk mewujudkan itu," kata Hillary dalam wawancara dengan Philadelphia Gay News yang ditayangkan di situsnya, Kamis (3/4) atau Jumat (4/4).

Clinton mengaku, ia dan suaminya, Bill, punya teman-teman gay yang pasti ditemui setiap ada waktu. "Saya punya teman-teman (gay) dekat di seluruh negeri. Ini bagian dari hidup saya," kata Hillary.

Hillary mengakan akan menentang setiap upaya untuk melarang perkawinan gay di Pennsylvania. "Saya akan sangat tertekan jika Pennsylvania menerapkan aturan kasar itu dan saya berharap itu tidak terjadi," katanya.

Philadelphia Gay News sebenarnya mengundang Hillary dan Barack Obama, dua kandidat presiden AS dari Partai Demokrat yang sekarang bersaing ketat. Namun Obama menolak memberikan waktunya untuk wawancara.(AP)

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com