Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Tidak Punya Uang, IGE Nekat Mencuri Motor

Kompas.com - 26/04/2013, 18:31 WIB
Cokorda Yudhistira

Penulis

DENPASAR, KOMPAS.com — Pencurian sepeda motor yang dilakukan IGE tergolong berani. Pemuda itu hanya menuntun sepeda motor yang baru dicurinya. Aksi pencurian IGE pun berlangsung singkat.

Berdasarkan keterangan dari Humas Polres Bangli, Bali, menyebutkan, IGE ditangkap Rabu (24/4/2013) malam, tidak lama setelah korbannya melaporkan pencurian sepeda motor ke petugas di Polsek Susut, Kabupaten Bangli. IGE pun harus berurusan dengan polisi akibat perbuatannya itu.

Laporan polisi menyebutkan, IGE disangkakan mencuri sepeda motor jenis Suzuki Satria FU yang diparkir pemiliknya di depan sebuah warung di Desa Sulahan, Kecamatan Susut, Kabupaten Bangli, Rabu sekitar pukul 23.45 Wita. Pencurian itu dilaporkan korbannya ke polisi pada Rabu malam itu juga.

Polisi bergerak cepat menyelidiki laporan pencurian itu. Polisi mendapat keterangan dari warga yang melihat seseorang menuntun sepeda motor, yang diperkirakan milik korban. Berbekal keterangan warga, polisi lantas mengejar ke arah perginya si penuntun sepeda motor.

Benar saja. Polisi mendapati IGE menuntun sepeda motor yang dilaporkan hilang oleh pemiliknya. Keterangan Humas Polres Bangli menyebutkan, ketika ditangkap polisi, IGE berdalih nekat mencuri sepeda motor lantaran dirinya tidak punya uang untuk membeli sepeda motor.  

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com