Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Dua Bulan, "Touring" Untuk Orangutan di Sumatera

Kompas.com - 07/04/2013, 11:58 WIB
Dahlia Irawati

Penulis

MALANG, KOMPAS.com -  Empat pengendara motor trail dan lima pendukungnya dari Profauna, organisasi pecinta satwa Indonesia, Minggu (7/4/2013) akan melakukan touring di wilayah Sumatera selama lebih kurang dua bulan.

Mereka akan mengkampanyekan perlindungan terhadap orang utan. "Hari ini kami launching program tersebut. Program akan mulai jalan pada 20 April mendatang," tutur Made Astuti, juru bicara 'Ride for Orangutan', Minggu (7/4/2013) di Malang.

Empat pengendara motor trail tersebut adalah dua orang cewek yaitu Made astuti dan nyomi andriani. Serta dua cowok yaitu Rosek Nursahid dan Robi Basuki.

"Kami akan mengunjungi sekolah, kampus, dan komunitas di Sumatera untuk mengampanyekan kondisi kritis orang utan. Kami juga akan memantau habitat orang utan yang tersisa di Sumatera," imbuh Made.

Menurut data Profauna, tahun 1990-an jumlah orang utan di Indonesia mencapai 200.000-an ekor. Saat ini, jumlahnya terus merosot hingga tersisa 6000-ekor.

"Penyebabnya alihfungsi hutan jadi kebun kelapa sawit, serta karena perdagangan bayi orang utanM Setiap seekor bayi diambil, maka induk nya akan mati karena berusaha mempertahankan anaknya," kata Made.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com