Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Merasa Wali Kota Difitnah, PDIP Demo LIRA

Kompas.com - 01/10/2012, 20:24 WIB
Kontributor Probolinggo, Ahmad Faisol

Penulis

PROBOLINGGO, KOMPAS.com - Ribuan massa PDIP, sejumlah LSM dan paguyuban PKL, berunjukrasa di depan kantor Lira (Lumbung Informasi Rakyat) Kota Probolinggo, Jawa Timur, di Jalan Basuki Rahmat, Kelurahan Mangunharjo, Mayangan, dan gedung DPRD, Senin (1/10/2012).

Aksi itu dipicu oleh pernyataan Presiden Lira Jusuf Rizal yang akan melaporkan Wali Kota HM Buchori ke Polda Jatim dengan tuduhan pencemaran nama baik. Menurut massa PDIP itu, tuduhan itu fitnah.

Unjuk rasa itu mendapatkan pengamanan ketat dari aparat kepolisian. Tercatat, sedikitnya 200 polisi yang diterjunkan. Sempat terjadi adu mulut antara massa Wali Kota HM Buchori dengan pengurus Lira. Mencegah aksi anarkis, polisi kemudian menenangkan dua kubu. Massa PDIP yang menaiki motor dan mobil itu juga membentangkan spanduk dan poster bertuliskan, "'Ganggu Walikota sama dengan Ganggu PDIP Perjuangan. Jangan Asal Ngomong. Buktikan!"

Ketua DPC PDIP Indi Eko Yanuarto mengatakan, Lira wajib menjelaskan dan membuktikan atas tuduhan dugaan korupsi di Pemkot Probolinggo tahun 2008 seperti yang dituduhkan. Putra wali kota itu juga meminta massa untuk tidak terprovokasi oleh pihak-pihak yang ingin mengacaukan suasana.

Di hari yang sama, perwakilan abang becak melaporkan Presiden Lira Jusuf Rizal karena dinilai menghina dan memfitnah Wali Kota HM Buchori ke Polresta Probolinggo. Sambil membawa klipingan koran yang memuat pernyataan Jusuf Rizal, para abang becak mendatangi Mapolresta Probolinggo didampingi LSM Laskar Merah Putih pimpinan Samsul.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com