Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Polisi Amankan 32 Orang Kerusuhan di Batam

Kompas.com - 19/06/2012, 15:13 WIB
Dian Maharani

Penulis

JAKARTA, KOMPAS.com - Polisi telah mengamankan 32 orang yang terlibat kerusuhan di Batam beberapa hari lalu. "Sebanyak 32 orang tersebut berasal dari dua kelompok yakni antara B dan TF. "Dari 32 org ini, 28 dari kelompok B, kemudian 4 orang dari kelompok TF," kata Kepala Divisi Humas Polri, Irjen Pol Saud Nasution, Selasa (19/6/2012).

Saat ini tim kepolisian masih mendalami kasus pada 32 orang tersebut. Mereka masih dimintai keterangan hingga polisi dapat menentukan para pelaku yang akan ditahan. Saud pun meminta agar dari kelompok TF yang lain segera melapor.

"Kita menghimbau pada semua pihak agar datang, untuk diambil keterangannya. Untuk mempercepat proses penanganan permasalahan ini," ujar dia.

Kerusuhan tersebut disinyalir akibat sengketa tanah antardua perusahaan. Akibat kerusuhan yang diawali dengan penyerangan ke Hotel Planet Holiday di Batam, satu orang tewas, dan 10 orang luka-luka.

Menurut Saud, hingga kini situasi telah kondusif dan aktivitas masyarakat sudah berlangsung seperti biasa.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com