Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

KPU dan Bawaslu Kendal Jamin Logistik Pemilu Aman meski Gudang Jauh

Kompas.com - 07/12/2023, 13:09 WIB
Slamet Priyatin,
Gloria Setyvani Putri

Tim Redaksi

KENDAL,KOMPAS.com - KPU Kabupaten Kendal, Jawa Tengah, sudah menerima logistik pemilihan legislatif dan presiden yang akan diselenggarakan pada 14 Februari 2024.

Ketua KPU Kabupaten Kendal Khasanudin menjelaskan, logistik yang sudah diterima meliputi kotak suara sebanyak 7.075 buah (40,4 persen), bilik suara 13.964 buah (100 persen), tinta 6.982 buah (100 persen), segel plastik atau kabel tis 90.766 (100 persen), segel 335.647 (100 persen), alat coblos 13.965 (100 persen), label 34.910 (100 persen), dan ATK (100 persen).

“Untuk tahap 1, kurang kotak suara. Sedang untuk tahap 2, pengiriman surat suara, yang rencananya akan dikirim dari penyedia tanggal 1 Januari 2024,” kata Khasan, Kamis (7/12/2023).

Baca juga: Heru Budi Bakal Bantu Ajukan Wisma Atlet jadi Gudang Logistik Pemilu 2024

Khasan menambahkan, semua logistik disimpan di gudang Pucangrejo. Jaraknya dari kantor KPU yang terletak di Kota Kendal sekitar 12 kilometer. Meskipun jaraknya cukup jauh dari kantor KPU Kendal, Khasan menegaskan, logistik aman. Sebab, dijaga oleh pihak kepolisian.

“Untuk pengamanan dari pihak kepolisian, jadi aman. Kalau disimpan di kantor KPU Kendal, tidak cukup tempatnya,” ujar Khasan.

Senada dengan Ketua KPU, Ketua Bawaslu Kabupaten Kendal Hevy Indah Oktaria juga memastikan bahwa logistik Pemilu 2024 aman.

Pihaknya juga mengawasi penyimpanan di gudang logistik, apakah gudang yang dipakai untuk penyimpanan layak dan memadai untuk penyimpanan logistik.

“Aman. Tempat memadai dan dijaga ketat oleh pihak kepolisian,” tambah Hevy.

Baca juga: Logistik Pemilu 2024: Empat Kabupaten di Maluku Sudah Terima 3.769 Koli Surat Suara

Hevy menegaskan, pihaknya juga melakukan pengawasan terhadap proses kedatangan hingga pembagian logistik Pemilu 2024 tersebut.

“Mulai dari pengadaannya, tepat jumlah, dan tepat spesifikasi sesuai dengan PKPU, dan juknis yang diatur KPU,” kata Hevy.

Ke depan, Bawaslu juga akan melakukan pengawasan secara keseluruhan terhadap proses sortir lipat surat suara, pengesetan, sampai dengan pendistribusian logistik sampai ke TPS. 

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Wakil Bupati Sumbawa Daftar Penjaringan Cabub di Partai Nasdem

Wakil Bupati Sumbawa Daftar Penjaringan Cabub di Partai Nasdem

Regional
Respons NasDem soal Kantornya di Labuhanbatu Disita KPK

Respons NasDem soal Kantornya di Labuhanbatu Disita KPK

Regional
Kasus Suami di Ciamis Bunuh dan Mutilasi Istri, Potongan Tubuh Dikumpulkan di Pos Ronda

Kasus Suami di Ciamis Bunuh dan Mutilasi Istri, Potongan Tubuh Dikumpulkan di Pos Ronda

Regional
Anies Minta Grup Jangan Bubar, Perjuangan Belum Selesai

Anies Minta Grup Jangan Bubar, Perjuangan Belum Selesai

Regional
Sepekan Pantura Sayung Banjir Rob dan Jalan Demak-Kudus Tersendat, Sopir Truk: Lelah, Boros Solar

Sepekan Pantura Sayung Banjir Rob dan Jalan Demak-Kudus Tersendat, Sopir Truk: Lelah, Boros Solar

Regional
Simpan Narkoba di Rumah Dinas, Oknum Camat Ditangkap Polisi

Simpan Narkoba di Rumah Dinas, Oknum Camat Ditangkap Polisi

Regional
Semarang Night Carnival, Lalu Lintas di Jalan Pemuda dan Jalan Pandanaran Dialihkan

Semarang Night Carnival, Lalu Lintas di Jalan Pemuda dan Jalan Pandanaran Dialihkan

Regional
PDI-P Solo Minta Cawalkot yang Diusung Bertanggung Jawab Sejahterakan Masyarakat dan Tak Pindah Parpol Lain

PDI-P Solo Minta Cawalkot yang Diusung Bertanggung Jawab Sejahterakan Masyarakat dan Tak Pindah Parpol Lain

Regional
Terima Penghargaan dari Pemprov Jateng, Kota Semarang Jadi yang Terbaik dalam Penurunan Tingkat Pengangguran Terbuka

Terima Penghargaan dari Pemprov Jateng, Kota Semarang Jadi yang Terbaik dalam Penurunan Tingkat Pengangguran Terbuka

Regional
APBD Kalteng Meningkat 2 Kali Lipat dalam 8 Tahun, Capai Rp 8,79 Triliun pada 2024

APBD Kalteng Meningkat 2 Kali Lipat dalam 8 Tahun, Capai Rp 8,79 Triliun pada 2024

Regional
Kehidupan Ekonomi Kerajaan Demak

Kehidupan Ekonomi Kerajaan Demak

Regional
Pegawai Bea Cukai Ketapang yang Ditangkap Kasus Perdagangan 566 Burung Dicopot

Pegawai Bea Cukai Ketapang yang Ditangkap Kasus Perdagangan 566 Burung Dicopot

Regional
Kelola Air Tanpa Izin di Gili Trawangan, 2 Direktur Perusahaan Jadi Tersangka

Kelola Air Tanpa Izin di Gili Trawangan, 2 Direktur Perusahaan Jadi Tersangka

Regional
Diprotes, Unsoed Keluarkan Aturan Baru soal UKT, Diklaim Terjangkau

Diprotes, Unsoed Keluarkan Aturan Baru soal UKT, Diklaim Terjangkau

Regional
Pilkada Bangka Selatan, PDIP Berpotensi Usung Kembali Petahana Riza-Debby

Pilkada Bangka Selatan, PDIP Berpotensi Usung Kembali Petahana Riza-Debby

Regional
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com