Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Adik di Tasikmalaya Tusuk Sang Kakak yang Tidur hingga Tewas, Pelaku yang Diduga ODGJ Kabur

Kompas.com - 03/02/2023, 15:30 WIB
Rachmawati

Editor

KOMPAS.com - LL (38), warga Kabupaten Tasikmalaya, Jawa Barat tewas usai ditusuk adiknya sendiri, IZ (28) pada Jumat (3/2/2023) dini hari.

Peristiwa tersebut terjadi di rumah mereka di Kampung Lengkong, Desa Condong, Kecamatan Jamanis, Tasikmalaya.

Sebelum kejadian, LL yang kerja di perantauan baru tiba di rumah. Namun saat tidur, sang adik datang membawa pisau dapur dan menusuk perut sang kakak sekitar oukul 02.30 WIB.

Usai ditusuk sang adik, LL sempat keluar rumah dengan kondisi berlumuran darah sambil memegangi perutnya yang terluka karena tusukan benda tajam.

Baca juga: Adik Tusuk Kakak Kandung Sampai Tewas di Tasikmalaya, Korban Baru Pulang Kerja di Perantauan

Korban pun ditolong oleh tetangga dan dievakuasi ke Puskesmas Jamanis. Sayangnya, nyawa LL tak berhasil diselamatkan.

Ia menghembuskan napas terakhirnya saat hendak dirujuk ke RSUD Soekaedjo Tasikmalaya.

"Pelaku menusuk perut korban menggunakan sebilah pisau. Setelah itu korban lari ke luar rumah dengan keadaan luka tusuk dan ditolong tetangganya," kata Kepala Polsek Jamanis Polresta Tasikmalaya, Iptu Imang Sunarman di lokasi kejadian, Jumat pagi.

Iptu Imang mengatakan korban meninggal dengan luka tusuk di perut tembus bagian punggung hingga korban kehabisan banyak darah.

"Lukanya memang serius akibat tusukan senjata tajam," ungkap dia.

Baca juga: Pesta Miras di Bandung, Kakak Adik Tusuk Temannya hingga Tewas

Diduga pelaku adalah orang dengan gangguan jiwa (ODGJ) dan saat petugas sampai di TKP, pelaku sudah melarikan diri.

"Pada saat kami menuju lokasi kejadian, pelaku sudah tidak ada di tempat. Selanjutnya Piket Pawas beserta piket Siaga Reskrim melakukan pencarian pelaku dan barang bukti," pungkasnya.

Saat ini Tim Inafis Polresta Tasikmalaya masih mengumpulkan bukti dan saksi

SUMBER: KOMPAS.com (Penulis: Irwan Nugraha | Editor : Teuku Muhammad Valdy Arief)

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Prakiraan Cuaca Semarang Hari Ini Minggu 5 Mei 2024, dan Besok : Siang Berawan

Prakiraan Cuaca Semarang Hari Ini Minggu 5 Mei 2024, dan Besok : Siang Berawan

Regional
Setelah Nasdem, Bupati Solok Daftar ke Demokrat untuk Maju di Pilgub Sumbar

Setelah Nasdem, Bupati Solok Daftar ke Demokrat untuk Maju di Pilgub Sumbar

Regional
Anak Disabilitas di Ambon Ditemukan Kurus Penuh Air Kencing, Diduga Ditelantarkan Kakak Angkat

Anak Disabilitas di Ambon Ditemukan Kurus Penuh Air Kencing, Diduga Ditelantarkan Kakak Angkat

Regional
Prakiraan Cuaca Manado Hari Ini Minggu 5 Mei 2024, dan Besok : Siang ini Hujan Petir

Prakiraan Cuaca Manado Hari Ini Minggu 5 Mei 2024, dan Besok : Siang ini Hujan Petir

Regional
6 Kali Terpilih Jadi Anggota DPRD, The Hok Hiong: Pemilu 2024 yang Terakhir

6 Kali Terpilih Jadi Anggota DPRD, The Hok Hiong: Pemilu 2024 yang Terakhir

Regional
Prakiraan Cuaca Pekanbaru Hari Ini Minggu 5 Mei 2024, dan Besok : Malam ini Hujan Ringan

Prakiraan Cuaca Pekanbaru Hari Ini Minggu 5 Mei 2024, dan Besok : Malam ini Hujan Ringan

Regional
PKS dan Golkar Kuasai Kursi DPRD Kabupaten Sumbawa 

PKS dan Golkar Kuasai Kursi DPRD Kabupaten Sumbawa 

Regional
Prakiraan Cuaca Batam Hari Ini Minggu 5 Mei 2024, dan Besok : Tengah Malam ini Hujan Ringan

Prakiraan Cuaca Batam Hari Ini Minggu 5 Mei 2024, dan Besok : Tengah Malam ini Hujan Ringan

Regional
Prakiraan Cuaca Balikpapan Hari Ini Minggu 5 Mei 2024, dan Besok : Tengah Malam ini Hujan Ringan

Prakiraan Cuaca Balikpapan Hari Ini Minggu 5 Mei 2024, dan Besok : Tengah Malam ini Hujan Ringan

Regional
Prakiraan Cuaca Morowali Hari Ini Minggu 5 Mei 2024, dan Besok : Tengah Malam ini Hujan Ringan

Prakiraan Cuaca Morowali Hari Ini Minggu 5 Mei 2024, dan Besok : Tengah Malam ini Hujan Ringan

Regional
'Bullying' Suporter Persib Bandung, 2 Warga Solo Ditangkap

"Bullying" Suporter Persib Bandung, 2 Warga Solo Ditangkap

Regional
50 Rumah Warga Terdampak Banjir Lahar Gunung Lewotobi NTT

50 Rumah Warga Terdampak Banjir Lahar Gunung Lewotobi NTT

Regional
Siap Gencarkan Sport Tourism, Specta Jateng Open Tennis Tournament 2024 Disambut Antusias

Siap Gencarkan Sport Tourism, Specta Jateng Open Tennis Tournament 2024 Disambut Antusias

Regional
Polisi Tangkap 14 Orang Geng Motor Pelaku Tawuran yang Tewaskan Pelajar SMA

Polisi Tangkap 14 Orang Geng Motor Pelaku Tawuran yang Tewaskan Pelajar SMA

Regional
Tawuran Geng Motor Tewaskan 1 Pelajar SMA, Dipicu Saling Tantang di Medsos

Tawuran Geng Motor Tewaskan 1 Pelajar SMA, Dipicu Saling Tantang di Medsos

Regional
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com