Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Tugboat Tenggelam Dihantam Ombak Selat Karimata, 6 Awak Masih Dicari

Kompas.com - 06/01/2023, 04:42 WIB
Heru Dahnur ,
Reni Susanti

Tim Redaksi

BANGKA, KOMPAS.com - Memasuki hari ke-7 tim SAR gabungan masih berupaya melakukan pencarian terhadap 6 awak kapal tugboat (TB) Muara Sejati yang tenggelam di Selat Karimata.

2 kapal negara (KN) dikerahkan untuk mencari awak kapal penarik tongkang batu bara yang bertolak dari Palembang.

Kepala Kantor Pencarian dan Pertolongan (SAR) Pangkalpinang I Made Oka Astawa mengatakan, pada Kamis (5/1/2023), pencarian permukaan dilakukan dengan mengerahkan KN Purworejo dari Pelabuhan Pangkalbalam.

Baca juga: Kapal Tenggelam di Kepulauan Selayar, 6 ABK Hilang

Sebelumnya kantor SAR juga telah memberangkatkan KN Karna ke Selat Karimata.

"Sampai sore ini pencarian belum membuahkan hasil. Pencarian dihadapkan dengan perubahan cuaca yang tidak menentu, sehingga menyulitkan tim di lapangan," kata Oka pada awak media, Kamis (5/1/2023).

Oka menuturkan, masih ada 6 orang yang masih dicari dari total 10 orang awak TB Muara Sejati.

Upaya-upaya pemapelan dan E-broadcast dilakukan setiap harinya di sekitar wilayah kejadian.

Baca juga: Diterjang Gelombang Tinggi, Kapal Tenggelam di Perairan Lampung, ABK Selamat Berenang ke Pantai

Sebelumnya, 4 awak TB Muara Sejati yang sempat mengirimkan distress alert (sinyal bahaya) di wilayah Selat Karimata berhasil ditemukan selamat.

Awak yang selamat terdiri dari nakhoda, masinis, juru mudi, dan oiler.

Mereka ditemukan 2 Januari 2023 berada di kantong liferaft terseret arus di Tanjung Binga, Belitung.

TB Muara Sejati tenggelam dihantam ombak besar tidak lama setelah mengirimkan sinyal tanda bahaya pada 30 Desember 2022.

Kapal penarik tongkang itu hendak berlayar menuju Pelabuhan Sanggau, Pontianak, dengan melintasi Selat Karimata.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

'Usai Mayat Majikan Berhasil Dievakuasi, Anjingnya Juga Ikut Mati'

"Usai Mayat Majikan Berhasil Dievakuasi, Anjingnya Juga Ikut Mati"

Regional
Lagi, Seorang Petani di Brebes Tewas Diduga Karena Tabrak Lari

Lagi, Seorang Petani di Brebes Tewas Diduga Karena Tabrak Lari

Regional
4.500 Kader Semarakkan Jambore PKK Tingkat Kota Pekanbaru, Tampilkan Inovasi Kartini Masa Kini

4.500 Kader Semarakkan Jambore PKK Tingkat Kota Pekanbaru, Tampilkan Inovasi Kartini Masa Kini

Regional
Dua Truk Tabrakan di Jalan Lintas Sumatera akibat Jalan Berlubang

Dua Truk Tabrakan di Jalan Lintas Sumatera akibat Jalan Berlubang

Regional
9 Wisatawan di Gunungkidul Tersengat Ubur-ubur yang Mendadak Muncul

9 Wisatawan di Gunungkidul Tersengat Ubur-ubur yang Mendadak Muncul

Regional
Mengenal NBDI, Madrasah Peradaban Perempuan Hebat Sasak

Mengenal NBDI, Madrasah Peradaban Perempuan Hebat Sasak

Regional
Prakiraan Cuaca Manado Hari Ini Minggu 28 April 2024, dan Besok : Siang ini Hujan Petir

Prakiraan Cuaca Manado Hari Ini Minggu 28 April 2024, dan Besok : Siang ini Hujan Petir

Regional
Mobil Angkutan Terguling di Tanjakan Maluku Tengah, 1 Orang Tewas

Mobil Angkutan Terguling di Tanjakan Maluku Tengah, 1 Orang Tewas

Regional
Prakiraan Cuaca Pekanbaru Hari Ini Minggu 28 April 2024, dan Besok : Siang ini Cerah Berawan

Prakiraan Cuaca Pekanbaru Hari Ini Minggu 28 April 2024, dan Besok : Siang ini Cerah Berawan

Regional
Juru Parkir Hotel Braga Purwokerto Tewas Ditembak Pengunjung, Korban Terluka di Dada

Juru Parkir Hotel Braga Purwokerto Tewas Ditembak Pengunjung, Korban Terluka di Dada

Regional
Masa Jabatan Habis, Anggota DPRD Ini Kembalikan Baju Dinas ke Rakyat

Masa Jabatan Habis, Anggota DPRD Ini Kembalikan Baju Dinas ke Rakyat

Regional
Aparat Telusuri Kabar Pria Bersenjata Api Merambah Hutan di Aceh Timur

Aparat Telusuri Kabar Pria Bersenjata Api Merambah Hutan di Aceh Timur

Regional
Pekanbaru Raih Juara Umum di MTQ ke-42 Provinsi Riau

Pekanbaru Raih Juara Umum di MTQ ke-42 Provinsi Riau

Regional
Istri Brigadir RAT Tak Percaya Suaminya Bunuh Diri, Lebaran Tak Pulang, Sudah 2 Tahun Kawal Pengusaha di Jakarta

Istri Brigadir RAT Tak Percaya Suaminya Bunuh Diri, Lebaran Tak Pulang, Sudah 2 Tahun Kawal Pengusaha di Jakarta

Regional
Sempat Bantah Aniaya Siswanya hingga Tewas, Kepsek di Nias Selatan Kini Jadi Tersangka

Sempat Bantah Aniaya Siswanya hingga Tewas, Kepsek di Nias Selatan Kini Jadi Tersangka

Regional
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com