Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Terhalang Truk Saat Menuju Lokasi Kebakaran, 2 Mobil Damkar Tabrakan Beruntun

Kompas.com - 14/06/2021, 16:54 WIB
Idon Tanjung,
Aprillia Ika

Tim Redaksi

PEKANBARU, KOMPAS.com - Dua unit mobil pemadam kebakaran (Damkar) Kota Pekanbaru mengalami kecelakaan beruntun di Jalan Soekarno Hatta, Kota Pekanbaru, Riau, Senin (14/6/2021), sekitar pukul 12.00 WIB.

Akibat kecelakaan itu, dua orang petugas damkar mengalami luka-luka dan dilarikan ke rumah sakit.

Pantauan Kompas.com, kecelakaan itu terjadi di lampu merah perempatan Jalan Soekarno Hatta persis di samping fly over.

Dua unit mobil damkar terdiri dari satu mobil Rescue dan satu lagi mobil regu pemadam kebakaran (RPK).

Kecelakaan beruntun itu mengakibatkan dua mobil damkar rusak cukup parah. Kedua kaca mobil bagian depan pecah dan bodi depan ringsek.

Petugas kepolisian lalu lintas dari Polsek Tampan dan Satuan Lalu Lintas (Satlantas) Polresta Pekanbaru tampak sedang melakukan olah tempat kejadian perkara (TKP).

Baca juga: Ledakan di Ruko Terbakar di Medan, 23 Warga dan Petugas Damkar Luka Bakar

Kronologi kejadian, insiden terjadi saat lalu lintas ramai

Kepala Bidang (Kabid) Operasi Damkar Kota Pekanbaru Faisal Hendri mengatakan, kedua armada kecelakaan saat menuju lokasi kebakaran rumah di Jalan Teropong, Pekanbaru.

"Tadi anggota sedang menuju lokasi pemadaman kebakaran rumah di Jalan Teropong. Pas di lampu merah dua armada kita mengalami insiden," kata Faisal saat diwawancarai Kompas.com di lokasi kejadian, Senin.

Dia menjelaskan, mobil Rescue dan RPK sedang melaju ke lokasi kebakaran.

Sampai di perempatan jalan, kondisi arus lalu lintas cukup ramai mengantre di lampu merah.

Saat mobil damkar melaju, diduga satu unit truk trado di depan terlambat memberikan jalan. Karena jarak sudah terlalu dekat, mobil Rescue menabrak belakang truk trado.

Lalu, mobil RPK di belakangnya menabrak mobil Rescue. Sementara mobil trado pergi meninggalkan lokasi kejadian.

"Dua orang anggota kita mengalami luka-luka. Sekarang sedang dirawat di rumah sakit," pungkas Faisal.

Baca juga: Densus 88 Tangkap Terduga Teroris di Pekanbaru, Tetangga: Saya Enggak Sangka, Orangnya Baik...

Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Respons Raffi Ahmad Diisukan Maju Pilkada Jateng: Mau Istikharah Dulu

Respons Raffi Ahmad Diisukan Maju Pilkada Jateng: Mau Istikharah Dulu

Regional
Sosok Pelajar yang Meninggal Diduga Terjatuh dari Mobil Saat Konvoi Persib, Hafal Semua Nama Pemain Bola

Sosok Pelajar yang Meninggal Diduga Terjatuh dari Mobil Saat Konvoi Persib, Hafal Semua Nama Pemain Bola

Regional
Imbas Kerusuhan Bener Bersatu Cup, Bupati Semarang: Izin Tarkam Akan Diperketat

Imbas Kerusuhan Bener Bersatu Cup, Bupati Semarang: Izin Tarkam Akan Diperketat

Regional
Pilkada Salatiga Berpotensi Diikuti Yaris Jilid 3, Kok Bisa?

Pilkada Salatiga Berpotensi Diikuti Yaris Jilid 3, Kok Bisa?

Regional
Warga Wadas Anggap Mekanisme Konsinyasi Cacat Hukum

Warga Wadas Anggap Mekanisme Konsinyasi Cacat Hukum

Regional
PPDB SMA/SMK Jateng 2024/2025 Resmi Dibuka 6 Juni, Berikut Posko Aduan bagi Calon Peserta Didik

PPDB SMA/SMK Jateng 2024/2025 Resmi Dibuka 6 Juni, Berikut Posko Aduan bagi Calon Peserta Didik

Regional
Sakit Hati Hubungan Asmara Tak Direstui, Pria di Kalsel Sebar Foto dan Video Asusila Mantan Kekasih

Sakit Hati Hubungan Asmara Tak Direstui, Pria di Kalsel Sebar Foto dan Video Asusila Mantan Kekasih

Regional
Pemuda di Kalsel Perkosa Nenek 54 Tahun, Pelaku Ternyata Residivis Kasus yang Sama

Pemuda di Kalsel Perkosa Nenek 54 Tahun, Pelaku Ternyata Residivis Kasus yang Sama

Regional
Kasus Korupsi Internet Desa, Hakim Tolak Gugatan Praperadilan Mantan Wabup Flores Timur

Kasus Korupsi Internet Desa, Hakim Tolak Gugatan Praperadilan Mantan Wabup Flores Timur

Regional
Prakiraan Cuaca Semarang Hari Ini Selasa 4 Juni 2024, dan Besok : Malam Ini Hujan Ringan

Prakiraan Cuaca Semarang Hari Ini Selasa 4 Juni 2024, dan Besok : Malam Ini Hujan Ringan

Regional
Bubarkan Demonstran Pakai Parang, Bupati Halmahera Utara Mengaku untuk Lindungi Tamu di Rumahnya

Bubarkan Demonstran Pakai Parang, Bupati Halmahera Utara Mengaku untuk Lindungi Tamu di Rumahnya

Regional
Dua Anggota Gangster Pelaku Pembacokan Pemuda di Semarang Ditangkap, Empat Masih Buron

Dua Anggota Gangster Pelaku Pembacokan Pemuda di Semarang Ditangkap, Empat Masih Buron

Regional
Mantan Wali Kota Bima Divonis 7 Tahun Penjara atas Kasus Korupsi

Mantan Wali Kota Bima Divonis 7 Tahun Penjara atas Kasus Korupsi

Regional
Pekerjakan Remaja di Salon Pijat Plus, Muncikari di Semarang Jadi Tersangka

Pekerjakan Remaja di Salon Pijat Plus, Muncikari di Semarang Jadi Tersangka

Regional
Sopir Mengantuk, Brio Terjun ke Saluran Irigasi di Kulon Progo

Sopir Mengantuk, Brio Terjun ke Saluran Irigasi di Kulon Progo

Regional
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com