Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Bupati Kukar Makan Bareng Ribuan Warga

Kompas.com - 04/07/2012, 09:53 WIB

TENGGARONG, KOMPAS.com - Bupati Kutai Kartanegara (Kukar) Rita Widyasari mengikuti acara makan bareng bersama puluhan ribu masyarakat Kukar dalam perhelatan beseprah di depan Museum Mulawarman, Rabu (4/7/2012). Acara beseprah digelar mulai pukul 08.00 untuk memeriahkan Festival Budaya Erau yang digelar selama sepekan ini.

Sepanjang Jalan Diponegoro, masyarakat duduk bersila dengan beralaskan kain terpal. Kegiatan ini juga diikuti sejumlah SKPD di lingkungan Pemkab Kukar. Acara ini juga dihadiri kerabat kesultanan, Ketua DPRD Kukar Awang Yacoub Luthman dan unsur Muspida di Kukar. Dimulainya beseprah ditandai dengan pemukulan gong oleh Bupati Kukar.

Beseprah kerap dilaksanakan dalam tradisi kesultanan Kutai. "Beseprah ini dilaksanakan untuk lebih mengakrabkan dengan masyarakat. Bupati juga masyarakat. Semoga Kukar terus diberikan kelimpahan rezeki dan kekayaan," ujar Rita.

Ribuan warga Tenggarong pun lantas menyantap hidangan gratis.   "Saya datang bersama kedua anak saya," kata Evi, warga Mangkurawang, Tenggarong. Dia bergabung dengan warga lainnya menikmati tradisi makan bareng ala Kesultanan Kutai.

Sejumlah hidangan tradisional disajikan, di antaranya jajak, nasi kuning, dan jukut. Terlihat pula. sejumlah warga ikut berebut makanan yang disajikan sepanjang jalan.

Sementara itu, usai beseprah, Rita Widyasari pun berjoget samrah di atas panggung. Rita tampak riang berjoget sembari mengangkat tangan. Warga pun ikut menyaksikan Bupati bergoyang sembari menghentakkan kaki. Rita tak henti-henti tersenyum sembari berjoget mengikuti irama gambus. Sejumlah pejabat dari unsur muspida ikut pula berjoget bersama pasangan, di antaranya Awang Yacoub Luthman dan Ketua Pengadilan Negeri (PN) Tenggarong, Rasyikin Azis.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com