Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Pengendara Sepeda Motor Mulai Beli Pertamax

Kompas.com - 23/05/2012, 15:23 WIB
Dwi Bayu Radius

Penulis

PALANGKARAYA, KOMPAS.com - Antrean panjang pembeli bahan bakar minyak (BBM) di Palangkaraya, Kalimantan Tengah, semakin parah.

Kondisi itu membuat pengendara sepeda motor membeli pertamax. Padahal, harga pertamax dua kali lipat premium atau lebih dari Rp 10.000 per liter.

Antrean panjang antara lain terlihat di stasiun pengisian bahan bakar untuk umum (SPBU) Jalan Rajawali, Jalan S Parman, Jalan Imam Bonjol, dan Jalan Tjilik Riwut, Rabu (23/5/2012). Di SPBU Jalan Rajawali misalnya, panjang antrean sekitar 1,5 kilometer (km).

Panjang antrean sekitar dua pekan lalu hanya sekitar 500 meter. Pompa pertamax yang biasanya terlihat sepi, tampak disinggahi sekitar 10 sepeda motor dan 15 mobil. Di SPBU Jalan S Parman, panjang antrean sekitar satu km dari sebelumnya sekitar 50 meter.

Para pengendara sepeda motor yang sebelumnya tak pernah membeli pertamax, terlihat sekitar 15 roda dua berderet di depan pompa BBM tersebut. Kondisi yang tak jauh juga terlihat di SPBU Jalan Imam Bonjol dengan panjang antrean sekitar 500 meter.

 

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com