Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Gempar! Mayat Penuh Luka Sayatan

Kompas.com - 21/11/2010, 01:39 WIB

BANDUNG, Kompas.com - Sesosok mayat pria ditemukan di semak belukar perkebunan Merak Dampit, Desa/Kecamatan Cimenyan, Kabupaten Bandung, Sabtu (20/11/2010) sore. Pria tersebut diduga korban pembunuhan. Di leher mayat berkaus biru dan bercelana panjang hitam ini terdapat luka sayatan senjata tajam, dan ada luka bacokan di kepalanya.

Warga setempat gempar atas penemuan mayat ini. Dari informasi yang dihimpun, mayat tersebut ditemukan warga setempat bernama Juhro (50) sekitar pukul 13.00, saat itu dia akan mencari kayu bakar. Namun di jalan setapak perkebunan sayur, dia kaget melihat sesosok mayat pria bersimbah darah telentang di semak belukar.

Takut terjadi sesuatu, Juhro langsung melaporkan penemuannya pada polisi. Mendapatkan laporan tersebut, polisi meluncur ke tempat kejadian perkara. Polisi kemudian melakukan identifikasi dan mengevakuasi mayat ke Rumah Sakit Hasan Sadikin (RSHS) Bandung.

Kapolsek Cimenyan AKP Suhari mengatakan, korban saat ditemukan kira-kira sudah tewas delapan jam. Korban diduga korban pembunuhan, dilihat dari hasil pengamatan sementara dari luka yang dialaminya.

"Mungkin pelakunya satu orang. Dia membonceng seseorang memakai motor, kemudian dibunuh. Korban juga dimungkinkan tidak sempat melawan," kata Suhari.

Polisi juga, lanjut Suhari, belum bisa mengenali siapa korban. Di sakunya tidak terdapat satu pun identitas. Dimungkinkan, kata Suhari, korban bukan warga sekitar lokasi penemuan mayat, karena sejumlah warga Cimenyan tidak mengenalinya.

Polisi kini masih menyelidiki kasus penemuan mayat tersebut. Sejumlah barang bukti, berupa helm yang diduga milik korban telah diamankan.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com