Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Mogok Ancam Pelabuhan Teluk Bayur

Kompas.com - 05/07/2010, 19:27 WIB

PADANG, KOMPAS.com - Aktivitas bongkar muat di Pelabuhan Teluk Bayur, Kota Padang, terancam terganggu. Itu menyusul ancaman aksi mogok yang dilontarkan ratusan buruh angkut yang tergabung dalam Koperasi Tenaga Kerja Bongkar Muat atau Koperbam Pelabuhan Teluk Bayur, Kota Padang, Senin (5/7/2010).

Wakil Ketua Forum Penyelamat Koperbam, Abu Liman, usai mendatangi DPRD Provinsi Sumbar mengatakan aksi mogok kemungkinan akan dilakukan sebagai upaya terakhir jika perundingan menemui kebuntuan.

Seperti yang telah diwartakan Kompas, massa Forum Penyelamat Koperbam pada Jumat (25/6/2010) lalu melakukan penyegelan terhadap kantor Koperbam. Mereka tidak puas atas hasil RAT yang dilakukan sehari sebelumnya dan mengklaim 600 orang dari 948 anggota Koperbam tidak menyetujui RAT.

Anggota Komisi I DPRD Provinsi Sumbar Mazwar Masud mengatakan, pihaknya akan berupaya mempercepat mediasi untuk penyelesaian kasus tersebut mengingat fungsi penting Pelabuhan Teluk Bayur. "Sebetulnya ini urusan Komisi II, tetapi karena anggotanya sedang tidak ada, ya jadi saya terima. Tentu masalah ini akan segera kita upayakan penyelesaiannya," ujar Mazwar.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com