Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Pencuri Spesialis Ponsel dan Laptop Ditembak Petugas

Kompas.com - 19/02/2017, 08:59 WIB
Junaedi

Penulis

MAJENE, KOMPAS.com - Nekad membobol jendela rumah warga, seorang pemuda ditangkap warga dan petugas lantaran kedapatan tengah mencuri laptop dan ponsel milik warga dusun Lembang, Kelurahan Lembang, Kecamatan Banggae Timur, Kabupaten Majene, Sulawesi Barat (Sulbar), Minggu dini hari (19/2/2017).

Kepolisan mencatat, tersangka sudah lebih dari delapan kali terlibat dalam kasus pencurian serupa hingga meresahkan warga Lembang.

Petugas Reskrim Polres Majene berhasil mengungkap kasus pencurian ponsel dan laptop yang sudah lama meresahkan warga Majene. Pemuda yang diketahui bernama Dirman ini menjadi spesialis pencurian ponsel dan laptop yang diduga sudah lama beroperasi secara berpindah-pindah di kelurahan Lembang.

Dirman diamankan di salah satu rumah waga saat masih tengah memegang laptop dan ponsel curiannya. Dia terpaksa ditembak petugas lantaran berusaha melarikan diri saat kedapatan bersama barang bukti curiannya.

Dirman dilumpuhkan dengan timah panas pada betis kanannya. Selain menangkap tersangka, petugas juga menyita dua ponsel dan satu laptop hasil curian sebagai barang bukti.

Setelah dilakukan pengembangan, Dirman diketahui telah melakukan beberapa kali pencurian. Ia telah melakukan pencurian handphone dan laptop sebanyak delapankali di tempat berbeda.

Saat ini, Dirman menjalani pemeriksaan di Satreskrim Polres Majene. Kanit Resum Satreskrim Polres Majene Ipda Kiki Tanlim mengatakan, penangkapan pemuda tersebut berawal dari laporan warga yang sering kehilangan barang elektroniknya, seperti ponsel dan Laptop.

Terakhir warga melaporkan kehilangan ponsel di kamar kosnya. Petugas yang langsung melakukan penyelidikan mendapati Dirman bersama ponsel curiannya di rumah warga.

Dirman yang sedang memegang barang curiannya langsung melemparkannya dan berusaha melarikan diri dari kejaran polisi.

"Barang curian yang masih dipegang pelaku dan ketika kami ingin memasuki rumah, pelaku tersebut langsung lari dan melempar handphone curian tersebut," kata Kiki.

Kompas TV Aksi seorang pencuri kotak amal di sebuah masjid di Jambi terekam kamera pemantau atau cctv. Pihak masjid melaporkan kasus ini ke polisi.
Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.



Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com