Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Hilang 3 Hari karena Jatuh ke Laut, Balita di Maluku Ditemukan Tewas

Kompas.com - 29/02/2024, 13:05 WIB
Reza Kurnia Darmawan

Editor

KOMPAS.com - Bocah berinisial N (3) terjatuh ke laut saat menaiki KM Sabuk Nusantara 106, Sabtu (24/2/2024).

Hilang selama tiga hari, balita tersebut akhirnya ditemukan di sekitar perairan Desa Ad, Kecamatan Kei Besar, Kabupaten Maluku Tenggara, Rabu (28/2/2024).

Terkait peristiwa ini, Kepala Basarnas Ambon Muhammad Arif Anwar mengatakan, kejadian bermula saat korban bersama ayahnya menaiki kapal.

Saat kapal berada di perairan Pulau Tayandu dan Pulau Kur, Kabupaten Maluku Tenggara, Maluku, korban terjatuh.

"Korban bersama ayahnya berangkat dari Kota Tual menuju Pulau Teor, Kabupaten Seram Bagian Timur (SBT)," ujarnya, Rabu, dikutip dari Tribun Ambon.

Baca juga: Hilang Usai Terjatuh dari KM Sabuk Nusantara, Bocah 3 Tahun di Tual Ditemukan Tewas


Laporan adanya korban terjatuh ke laut diterima Pos SAR Tual sekitar pukul 24.00 WIT pada Sabtu (24/2/2024). Laporan itu disampaikan oleh keluarga korban.

Arif menduga, insiden itu disebabkan oleh kelalaian ayah korban.

Sebelum kejadian tersebut, korban dan ayahnya naik ke atas anjungan. Namun, waktu itu ayah korban tertidur sehingga lupa menjaga anaknya.

"Kejadian ini adalah murni kelalaian orangtua yang tertidur di relling lambung kanan kapal, sehingga menyebabkan korban terjatuh," ucapnya.

Baca juga: Anak Usia 8 Tahun Tewas Tenggelam di Sungai Sumbawa Barat 

Tim SAR gabungan dibantu warga kemudian melakukan operasi pencarian. Akan tetapi, selama dua hari operasi SAR berlangsung, korban tak kunjung ditemukan.

Barulah pada hari ketiga, korban ditemukan.

"Hari ketiga pencarian korban akhirnya ditemukan dalam keadaan meninggal dunia di perairan desa administrasi Kei Besar," ungkapnya.

Petugas lantas mengevakuasi jenazah korban. Korban dibawa ke Kota Tual untuk diserahkan kepada keluarganya.

Dengan ditemukannya korban, operasi pencarian dinyatakan selesai dan ditutup.

Baca juga: Bocah di Lumajang Tewas Tenggelam saat Mandi di Sungai usai Pulang Sekolah

Sumber: Kompas.com (Penulis: Rahmat Rahman Patty | Editor: Andi Hartik), TribunAmbon.com

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.



Terkini Lainnya

Harimau Terekam Berkeliaran Dalam Halaman Masjid di Solok Sumbar

Harimau Terekam Berkeliaran Dalam Halaman Masjid di Solok Sumbar

Regional
Kasus Dugaan Pungli Rekrutmen Karyawan Satpol PP Ditangani Polres Kebumen

Kasus Dugaan Pungli Rekrutmen Karyawan Satpol PP Ditangani Polres Kebumen

Regional
Jalan ke Negeri di Atas Awan Lebak Banten Amblas, Perbaikan Ditarget 2 Pekan

Jalan ke Negeri di Atas Awan Lebak Banten Amblas, Perbaikan Ditarget 2 Pekan

Regional
22 WNI yang Palsukan Visa Haji Akan Dideportasi dari Arab Saudi, Wapres Buka Suara

22 WNI yang Palsukan Visa Haji Akan Dideportasi dari Arab Saudi, Wapres Buka Suara

Regional
Dana Penanggulangan Covid-19 Rp 3,9 Miliar di Sumbar Diduga Dikorupsi

Dana Penanggulangan Covid-19 Rp 3,9 Miliar di Sumbar Diduga Dikorupsi

Regional
Tiga Hari Hilang di Sungai Bolango, Nenek Ini Ditemukan Tewas di Pantai Biluhu

Tiga Hari Hilang di Sungai Bolango, Nenek Ini Ditemukan Tewas di Pantai Biluhu

Regional
KKB Tembak Tukang Ojek di Puncak Jaya, Korban Tewas dengan Luka di Kepala

KKB Tembak Tukang Ojek di Puncak Jaya, Korban Tewas dengan Luka di Kepala

Regional
Terdampak Proyek Penguatan Jembatan Tol Ungaran-Semarang, 27 Rumah Rusak

Terdampak Proyek Penguatan Jembatan Tol Ungaran-Semarang, 27 Rumah Rusak

Regional
Diserang Siswa SMP Pakai Sajam, Satpam Sekolah di Bantul Terluka di Kepala

Diserang Siswa SMP Pakai Sajam, Satpam Sekolah di Bantul Terluka di Kepala

Regional
Wapres Harap Layanan 'Fast Track' dan Kuota Jemaah Haji Indonesia Ditambah Lagi

Wapres Harap Layanan "Fast Track" dan Kuota Jemaah Haji Indonesia Ditambah Lagi

Regional
Turis Asing Pose Pamer Pantat di Gunung Bromo Dikenai Sanksi Adat Tengger

Turis Asing Pose Pamer Pantat di Gunung Bromo Dikenai Sanksi Adat Tengger

Regional
Jokowi Resmikan Jalan Tol Bangkinang-XIII Koto Kampar

Jokowi Resmikan Jalan Tol Bangkinang-XIII Koto Kampar

Regional
Prakiraan Cuaca Manado Hari Ini Jumat 31 Mei 2024, dan Besok : Pagi ini Berawan

Prakiraan Cuaca Manado Hari Ini Jumat 31 Mei 2024, dan Besok : Pagi ini Berawan

Regional
Dilimpahkan ke Jaksa, WN Rusia Pembobol ATM di Palembang Segera Disidang

Dilimpahkan ke Jaksa, WN Rusia Pembobol ATM di Palembang Segera Disidang

Regional
Seekor Harimau Terekam Kamera CCTV Masjid di Lubuk Selasih, Solok

Seekor Harimau Terekam Kamera CCTV Masjid di Lubuk Selasih, Solok

Regional
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com