Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Curhat Pemilik Mobil yang Hilang di Mal Palembang Viral, Polisi Turun Tangan

Kompas.com - 06/07/2023, 17:58 WIB
Aji YK Putra,
Teuku Muhammad Valdy Arief

Tim Redaksi

PALEMBANG, KOMPAS.com-Potongan video seorang pengunjung Social Market (Soma) City Walk Palembang, Sumatera Selatan viral di media sosial, lantaran mengaku telah kehilangan mobil jenis Innova dengan nomor kendaraan BG 1699 HA di parkiran.

Dalam keterangan unggahan di akun Instagram @palembang_lapor diketahui kejadian itu berlangsung pada Minggu (2/7/2023).

Mobil yang diketahui milik Atillah Zaidan alias Zidan (22) parkir dalam kawasan Soma P1 tepatnya di atas Diamond.

Baca juga: 9 Bocah di Palembang Diduga Terlibat Sindikat Pemalak Sopir Truk, Modus Jadi Pengamen

Pengunggah video itu pun menuliskan, pengelola parkir enggan bertanggung jawab atas peristiwa tersebut.

CCTV di tempat parkir enggak ada dan terkesan lepas tanggung jawab ketika ngelaporin mobil kita hilang mereka malah nyalahin kita kenapa karcis parkirnya di dalam mobil,” tulis akun tersebut.

Kapolsek Ilir Timur II Palembang Kompol Fadila Ermi mengatakan, saat kejadian berlangsung mereka sempat datang ke Soma untuk melihat tempat kejadian.

Namun, sampai saat ini, korban belum membuat laporan apa pun baik ke Polsek maupun Polrestabes Palembang.

“Kami sudah sarankan untuk segera melapor, untuk tindak lanjut kemarin sudah dilakukan dilakukan cek TKP,” kata Fadila melalui sambungan telepon, Kamis (6/7/2023).

Baca juga: Tarik Uang Parkir Rp 30.000 di Pantai Padang, Seorang Pria Diamankan Polisi

Fadilah menjelaskan, sesuai dengan aturan pengelola mal, setiap pengunjung yang keluar masuk harus menggunakan karcis resmi.

Saat kejadian, mobil itu diketahui keluar dengan menggunakan tiket.

“Tidak ada alasan bagi pihak parkir melarang mobil tersebut keluar. Karena tiketnya ada,” ujar Kapolsek.

 

Meski demikian, Fadila pun menyarankan pihak korban untuk segera melapor agar kasus tersebut dapat dilakukan tindak lanjut.

“Kami tidak bisa memanggil pihak pengelola untuk dimintai keterangan, dasarnya apa? kalau ada laporan baru bisa dilakukan pemanggilan,”jelasnya.

Terpisah, Marketing Communication (Marcom) Soma City Walk Palembang, Frevy Gredslely menjelaskan, dari rekaman CCTV mobil tersebut masuk ke kawasan mall sekitar pukul 15.45 WIB dan keluar pada pukul 16.09 WIB.

Baca juga: Pelanggan Sulit Parkir Motor di Stasiun Purwokerto, Begini Imbauan PT KAI Daop 5 Purwokerto

Pihak pengelola pun membantah saat kejadian CCTV di lokasi parkir tidak terpasang.

“Beberapa titik ada terpasang CCTV, dan kita ada bukti dari awal mobil masuk hingga keluar,”ujarnya.

Saat Zidan mengaku kehilangan mobil security dan Secure Parking langsung menanggapi dan meminta bukti karcis parkir serta STNK mobil.

Baca juga: Dikeroyok Gerombolan Bermotor, Pelajar SMA Palembang Alami 20 Jahitan di Kepala

Hanya saja, pemilik saat itu tidak bisa menunjukkan karena karcis dan STNK berada di dalam mobil saat hilang.

“Pada Senin 3 Juli 2023, pemilik mobil mendatangi manajemen Soma meminta rekaman CCTV, tapi mereka juga tidak bisa menunjukkan STNK atau BPKB yang sesuai dengan nopol kendaraan,” ujarnya.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

TKI Banyumas Meninggal di Jepang, Keluarga Sempat Kesulitan Biaya Pemulangan Jenazah

TKI Banyumas Meninggal di Jepang, Keluarga Sempat Kesulitan Biaya Pemulangan Jenazah

Regional
Penyelewengan Dana Covid-19 RSUD Nunukan, Jaksa Kembali Temukan Kerugian Negara

Penyelewengan Dana Covid-19 RSUD Nunukan, Jaksa Kembali Temukan Kerugian Negara

Regional
Berawal dari Curhat, 2 Pelajar SMA di Tegal Dilecehkan Guru di Laboratorium Sekolah

Berawal dari Curhat, 2 Pelajar SMA di Tegal Dilecehkan Guru di Laboratorium Sekolah

Regional
Rebutan Lahan Parkir, Seorang Pria di Palembang Dibacok

Rebutan Lahan Parkir, Seorang Pria di Palembang Dibacok

Regional
Jokowi Pimpin Upacara Hari Kelahiran Pancasila di Dumai, Kenakan Baju Adat Melayu

Jokowi Pimpin Upacara Hari Kelahiran Pancasila di Dumai, Kenakan Baju Adat Melayu

Regional
Golkar Usung Sekar Tandjung untuk Pilkada Solo

Golkar Usung Sekar Tandjung untuk Pilkada Solo

Regional
Gunung Ibu di Maluku Utara Meletus, Keluarkan Abu 5 Km

Gunung Ibu di Maluku Utara Meletus, Keluarkan Abu 5 Km

Regional
11 Program Intervensi Spesifik dan Sensitif untuk Turunkan Stunting di Kota Tangerang

11 Program Intervensi Spesifik dan Sensitif untuk Turunkan Stunting di Kota Tangerang

Regional
Penabrak Lari yang Tewaskan Pelajar di Pekanbaru Ditangkap

Penabrak Lari yang Tewaskan Pelajar di Pekanbaru Ditangkap

Regional
Aktivis Fatayat NU Jatim Berebut Rekomendasi Nasdem untuk Pilkada Jember

Aktivis Fatayat NU Jatim Berebut Rekomendasi Nasdem untuk Pilkada Jember

Regional
Prakiraan Cuaca Semarang Hari Ini Sabtu 1 Juni 2024, dan Besok : Siang Ini Hujan Ringan

Prakiraan Cuaca Semarang Hari Ini Sabtu 1 Juni 2024, dan Besok : Siang Ini Hujan Ringan

Regional
Kesaksian Kembaran Korban Pelajar SMP yang Dikeroyok hingga Meninggal di Kota Batu

Kesaksian Kembaran Korban Pelajar SMP yang Dikeroyok hingga Meninggal di Kota Batu

Regional
Pemkot Tangerang Siapkan Belasan Hotel untuk Sukseskan Popda XI Banten 2024

Pemkot Tangerang Siapkan Belasan Hotel untuk Sukseskan Popda XI Banten 2024

Regional
Gunung Lewotobi Laki-Laki 3 Kali Meletus pada Sabtu Pagi

Gunung Lewotobi Laki-Laki 3 Kali Meletus pada Sabtu Pagi

Regional
Bupati Sebut Oknum Kades Terlibat dalam Kasus Pungli di Satpol PP Kebumen

Bupati Sebut Oknum Kades Terlibat dalam Kasus Pungli di Satpol PP Kebumen

Regional
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com