Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Polresta Kendari Tahan 2 Mahasiswi UHO Pelaku Pengeroyokan Juniornya

Kompas.com - 03/06/2023, 21:27 WIB
Kiki Andi Pati,
Khairina

Tim Redaksi

KENDARI, KOMPAS.com- Dua orang mahasiswi pelaku pengeroyokan mahasiswi D3 Fakultas Teknik Sipil Universitas Halu Oleo (UHO) Kendari, resmi ditahan Polresta Kendari, Sabtu (3/6/2023). 

Penahanan itu dilakukan setelah penyidik Polresta Kendari memeriksa keduanya sebagai saksi kemarin, dan hari ini ditetapkan sebagai tersangka dan langsung dilakukan penahanan. 

Kapolresta Kendari Kombes Pol Muhammad Eka Faturahman mengungkapkan, kasus pengeroyokan oleh dua mahasiswi kepada seorang mahasiswi D3 Fakultas Teknik sipil UHO Kendari telah ditingkatkan ke tahap penyidikan.

“Dua terduga pelaku dinaikan statusnya dari sebelumnya sebagai saksi kemudian ditetapkan menjadi tersangka. Dan saat ini keduanya ditahan di Polresta Kendari,” terang Eka kepada Kompas.com.

Baca juga: Mahasiswi Fakultas Teknik UHO Kendari Dikeroyok 2 Seniornya hingga Terluka dan Pingsan

Lanjut mantan Direktur Reserse Narkoba Polda Sultra, pihaknya kemudian akan mengirim Surat Perintah Dimulainya Penyidikan (SPDP) ke kejaksaan. Selanjutnya melakukan pemberkasan tahap 1 dan tahap II. 

Sebelumnya diberitakan seorang mahasiswi D3 Fakultas Teknik Sipil Universitas Halu Oleo (UHO) Kendari, Windi Agustin Putri (19) menjadi korban pengeroyokan oleh dua orang seniornya.  

Akibat pengeroyokan itu, korban mengalami luka di bibir bagian kiri dan luka pada mata kanan dan kirinya.

Baca juga: 2 Senior Aniaya Mahasiswi Teknik Sipil UHO Kendari Ditetapkan Tersangka, Korban Dikeroyok hingga Pingsan

Aksi pengeroyokan itu terjadi di gedung Vokasi Fakultas Tehnik UHO, Kelurahan Kambu, Kecamatan Poasia, Kota Kendari pada Jumat (2/6/2023) pukul 01.00 Wita. 

Kombes Eka menuturkan, kasus pengeroyokan oleh dua mahasiswi itu berawal saat pembagian baju PDH mahasiswa tehnik sipil UHO, tepatnya di ruang Vokasi pada Jumat (2/6/2023) pukul 01.00 Wita.

Kemudian kedua senior atau pelaku tiba tiba memukul korban secara bersama-sama hingga korban mengalami luka-luka pada bagian mata sebelah kiri dan kanan, serta luka pada bagian bibir kiri.

Korban kemudian melaporkan aksi pengeroyokan itu ke Polsek Poasia untuk proses hukum.


 

Pengeroyokan yang dilakukan saat pembagian baju PDH D3 Teknik Sipil UHO Kendari, diduga merupakan tradisi di kampus negeri terbesar di Kendari. 

"Alasan pelaku maupun korban karna tradisi di jurusannya. Penyebabnya, masalah pembagian baju PDH D3 tehnik sipil," tutup Eka. 

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.



Terkini Lainnya

Pelaku Pembunuhan Mantan Istri di Kubu Raya Menyerahkan Diri

Pelaku Pembunuhan Mantan Istri di Kubu Raya Menyerahkan Diri

Regional
Kronologi Hilangnya Gadis Asal Karanganyar di Malam Takbiran hingga Ditemukan Tewas Tertutup Plastik

Kronologi Hilangnya Gadis Asal Karanganyar di Malam Takbiran hingga Ditemukan Tewas Tertutup Plastik

Regional
Ketua DPD Golkar Kalbar Dipastikan Tak Maju Jadi Calon Gubernur

Ketua DPD Golkar Kalbar Dipastikan Tak Maju Jadi Calon Gubernur

Regional
Pria di Kubu Raya Diduga Bunuh Mantan Istri, Pelaku Belum Tertangkap

Pria di Kubu Raya Diduga Bunuh Mantan Istri, Pelaku Belum Tertangkap

Regional
Bumi Perkemahan Sukamantri di Bogor: Daya Tarik, Fasilitas, dan Rute

Bumi Perkemahan Sukamantri di Bogor: Daya Tarik, Fasilitas, dan Rute

Regional
Aduan Tarif Parkir 'Ngepruk' di Solo Selama Lebaran Minim, Dishub: Tim Saber Pungli Kita Turunkan Semua

Aduan Tarif Parkir "Ngepruk" di Solo Selama Lebaran Minim, Dishub: Tim Saber Pungli Kita Turunkan Semua

Regional
Detik-detik Kecelakaan ALS, Bus Melambat, Oleng, Lalu Terbalik

Detik-detik Kecelakaan ALS, Bus Melambat, Oleng, Lalu Terbalik

Regional
Pemkot Ambon Tak Berlakukan WFH bagi ASN Usai Libur Lebaran

Pemkot Ambon Tak Berlakukan WFH bagi ASN Usai Libur Lebaran

Regional
5 Unit Rumah Semipermanen di Ende Ludes Terbakar, Kerugian Capai Ratusan Juta Rupiah

5 Unit Rumah Semipermanen di Ende Ludes Terbakar, Kerugian Capai Ratusan Juta Rupiah

Regional
Sungai Meluap, 4 Desa di Sikka Terdampak Banjir

Sungai Meluap, 4 Desa di Sikka Terdampak Banjir

Regional
Daftar 20 Korban Tewas Tragedi Bencana Longsor di Tana Toraja

Daftar 20 Korban Tewas Tragedi Bencana Longsor di Tana Toraja

Regional
Toko Emas di Blora Dirampok, Pelaku Sempat Todongkan Senjata Api saat Beraksi

Toko Emas di Blora Dirampok, Pelaku Sempat Todongkan Senjata Api saat Beraksi

Regional
Pendangkalan Muara Pelabuhan Nelayan di Bangka, Pemprov Gandeng Swasta

Pendangkalan Muara Pelabuhan Nelayan di Bangka, Pemprov Gandeng Swasta

Regional
2 Perahu Tabrakan di Perairan Nunukan, Dishub: Tak Ada Sanksi untuk Agen Pelayaran

2 Perahu Tabrakan di Perairan Nunukan, Dishub: Tak Ada Sanksi untuk Agen Pelayaran

Regional
Jadi Saksi Kunci, Bocah 7 Tahun di Palembang Lihat Pelaku yang Bunuh Ibu dan Kakak Perempuannya

Jadi Saksi Kunci, Bocah 7 Tahun di Palembang Lihat Pelaku yang Bunuh Ibu dan Kakak Perempuannya

Regional
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com