MAROS, KOMPAS.com - Presiden Jokowi disambut antusias warga Kampung Nelayan di Desa Pajukukang, Kecamatan Bontoa, Kabupaten Maros, Sulawesi Selatan, Rabu (29/3/2023).
Setibanya di kampung nelayan, Jokowi langsung menyapa dan langsung membagikan baju dan sembako kepada masyarakat yang sejak siang telah memadati ruas jalan setapak Desa Pajukukang.
Dalam kunjungannya, ia tampak ditemani sang istri Iriana Jokowi serta Menteri Koordinator Bidang Kemaritiman dan Investasi Indonesia Luhut Binsar Panjaitan, Menteri Perhubungan Budi Karya Sumadi, Gubernur Sulsel, Andi Sudirman Sulaiman, Bupati Maros Chaidir Syam.
Jokowi juga menyambangi dan melihat beberapa produk yang ditampilkan di lapak UMKM warga Desa Pajukukang.
Baca juga: Dapat Bantuan dari Jokowi, Ayu Pedagang Pasar Terong Makassar: Alhamdulillah Sangat Membantu
Setelah itu, ia langsung menghampiri dan berdialog dengan sejumlah perwakilan nelayan di dermaga Panaikang.
Sebanyak 30 perwakilan nelayan yang ditemani berdialog.
Setelah menerima keluhan dan aspirasi nelayan, Ia kemudian memberikan sembako dan uang tunai Rp 1 juta kepada nelayan tersebut.
"Kehadiran kita ini hanya ingin melihat persoalan-persoalan di lapangan yang dialami oleh nelayan, termasuk problem-problem perizinan (surat kapal)," ucap Jokowi, kepada awak media di lokasi, Rabu.
Dia mengaku, akan segera menindaklanjuti berbagai permasalahan yang dialami oleh warga Kampung Nelayan Desa Pajukukang dan berjanji segera memberikan solusinya.
Termasuk konflik antara nelayan Desa Pajukukang Maros dan nelayan Pulau Kodingareng Makassar.
"Konflik antar nelayan di beda wilayah juga masih terjadi, kemudian alat tangkap (ikan) juga masih jadi persoalan. Saya kira kita banyak menampung aspirasi mereka dan kita segera diberikan solusinya," tutur dia.
Baca juga: Detik-detik Jokowi Lempar Kaus Bergambar Dirinya Sebelum Masuk ke Depo KA Maros
"Soal izin saya sudah perintahkan langsung, konflik antar nelayan di beda wilayah saya akan sampaikan ke Polda (Sulsel) untuk diberitahu bahwa semua nelayan itu adalah saudara, jangan sampai terjadi gesekan," ujar dia.
Tulis komentarmu dengan tagar #JernihBerkomentar dan menangkan e-voucher untuk 90 pemenang!
Syarat & KetentuanPeriksa kembali dan lengkapi data dirimu.
Data dirimu akan digunakan untuk verifikasi akun ketika kamu membutuhkan bantuan atau ketika ditemukan aktivitas tidak biasa pada akunmu.
Segera lengkapi data dirimu untuk ikutan program #JernihBerkomentar.