PEKANBARU, KOMPAS.com - Tanah longsor terjadi di jalan lintas Riau-Sumatera Barat (Sumbar) tepatnya di Km 81 Desa Merangin, Kecamatan Kuok, Kabupaten Kampar, Selasa (21/3/2023).
Arus lalu lintas di jalan penghubung antar provinsi itu kini lumpuh total karena material longsor menutup semua badan jalan.
Kapolres Kampar AKBP Didik Priyo Sambodo mengatakan, longsor terjadi sekitar pukul 03.00 WIB.
Baca juga: Jalan Raya Gununghalu Tertutup Longsor, Arus Lalin Cianjur-Bandung Putus
Penyebabnya diduga karena intensitas hujan yang tinggi mengguyur kawasan perbukitan itu.
"Curah hujan tinggi sejak pukul 10.00 WIB. Sehingga, menyebakan longsornya perbukitan. Material longsor, tanah, batu dan kayu menutup badan jalan. Arus lalu lintas saat ini lumpuh total," sebut Didik kepada Kompas.com melalui sambungan telepon, Selasa.
Baca juga: Pencarian Korban Longsor Natuna Resmi Dihentikan, Total 54 Orang Meninggal
Didik mengatakan, anggota dari Polres Kampar dan Polsek Bangkinang Barat sejak subuh telah berada di lokasi untuk melakukan pengamanan dan mengatur arus lalu lintas.
Petugas kepolisian kemudian berkoordinasi dengan Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Kampar untuk menurunkan alat berat ekskavator.
"Pada pukul 04.15 WIB, didatangkan satu unit ekskavator milik Dinas PUPR untuk membersihkan material longsor," kata Didik.
Didik menyebut, hingga pagi ini alat berat masih membersihkan material longsor yang menutupi badan jalan.
Pembersihan material longsor cukup memakan waktu, karena banyaknya bebatuan yang besar.
"Pengerjaan pembersihan material masih berlangsung. Saat ini sama sekali belum bisa melintas baik dari arah Pekanbaru ke Sumbar maupun sebaliknya. Diperkirakan satu sampai dua jam baru bisa dilewati," kata Didik.
Dapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari Kompas.com. Mari bergabung di Grup Telegram "Kompas.com News Update", caranya klik link https://t.me/kompascomupdate, kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.Tulis komentarmu dengan tagar #JernihBerkomentar dan menangkan e-voucher untuk 90 pemenang!
Syarat & KetentuanPeriksa kembali dan lengkapi data dirimu.
Data dirimu akan digunakan untuk verifikasi akun ketika kamu membutuhkan bantuan atau ketika ditemukan aktivitas tidak biasa pada akunmu.
Segera lengkapi data dirimu untuk ikutan program #JernihBerkomentar.