Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Wacana Duet Prabowo-Ganjar, FX Rudy: Capres Harus dari PDI-P

Kompas.com - 18/03/2023, 06:00 WIB
Ardi Priyatno Utomo

Editor

SOLO, KOMPAS.com - Ketua DPC PDI-P Solo, FX Hadi Rudyatmo berujar, wacana duet Prabowo Subianto dan Ganjar Pranowo saat Pilpres 2024 adalah sesuatu yang mustahil.

Menurut FX Rudy, sapaan akrabnya, sebagai kader PDI-P, Ganjar jelas tidak mungkin dipasangkan sebagai calon wakil presiden.

"Yo ndak mungkin. PDI-P sudah menyampaikan pada HUT. Calon presiden dari kader partai. Bukan wapres," kata Rudy kepada TribunSolo.com, Jumat (17/3/2023).

Baca juga: Soal Wacana Duet Prabowo-Ganjar, FX Rudy: Iya Ndak Mungkin

Wacana duet Prabowo-Ganjar mencuat setelah Presiden Joko Widodo (Jokowi) selfie dengan Prabowo dan Ganjar dalam kunjungan ke Kebumen.

"Yang mengajak Ganjar jadi wapres siapa. Apa nanti kalau foto bareng aku, aku wapres?" ucap Rudy,

Partai dengan lambang banteng moncong putih tersebut diprediksi jadi satu-satunya partai yang akan melampaui presidential treshold 20 persen di Pemilu 2024.

Presiden Joko Widodo melakukan selfie atau berswafoto bersama Menteri Pertahanan Prabowo Subianto dan Gubernur Jawa Tengah Ganjar Pranowo di sela-sela panen raya padi di Kebumen, Kamis (9/3/2023).Dokumentasi/Sekretariat Presiden Presiden Joko Widodo melakukan selfie atau berswafoto bersama Menteri Pertahanan Prabowo Subianto dan Gubernur Jawa Tengah Ganjar Pranowo di sela-sela panen raya padi di Kebumen, Kamis (9/3/2023).

Karena itulah, partai yang dipimpin Megawati Soekarnoputri tersebut cukup percaya diri mencalonkan presiden dari kadernya.

Bahkan, mereka bisa mengajukan pasangan calon tanpa perlu menggandeng koalisi dengan partai lain.

"Presidential threshold memenuhi. Sehingga mau mengambil presiden dan wakil presiden bisa. Tapi PDI-P biasanya tidak seperti itu. Kita tidak bisa berjalan sendiri," jelas FX Rudy.

Baca juga: Wacana Duet Prabowo-Ganjar Disebut Jadi Pukulan Telak Cak Imin

Saat ini, Megawati disebut sudah mengantongi nama yang akan diusulkan sebagai capres.

"Calon presiden sudah di kantong ketua umum. Gari ngenteni mbok sing sabar (tinggal menunggu mohon bersabar)," terang FX Rudy.

Di sisi lain, jika benar Prabowo dicalonkan sebagai capres, maka Gerindra perlu bermitra dengan parpol lain.

"Gerindra juga tidak mungkin berangkat sendiri karena tidak memenuhi threshold. Mesti kan koalisi," terang FX Rudy.

Artikel ini telah tayang di TribunSolo.com dengan judul FX Rudy Sebut Duet Prabowo-Ganjar Mustahil Terealisasi di Pilpres 2024 : Capres Harus dari PDIP

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.



Terkini Lainnya

Jelang Putusan MK, Sudirman Said: Apapun Putusannya, Hakim Akan Beri Catatan Penting

Jelang Putusan MK, Sudirman Said: Apapun Putusannya, Hakim Akan Beri Catatan Penting

Regional
Isak Tangis Keluarga di Makam Eks-Casis TNI Korban Pembunuhan Serda Adan

Isak Tangis Keluarga di Makam Eks-Casis TNI Korban Pembunuhan Serda Adan

Regional
Kecelakaan Maut di Wonogiri, Pengendara Motor Jatuh Sebelum Ditabrak Truk Pengangkut BBM

Kecelakaan Maut di Wonogiri, Pengendara Motor Jatuh Sebelum Ditabrak Truk Pengangkut BBM

Regional
Kaget Ada Mobil Tiba-tiba Putar Arah, Pelajar SMA di Brebes Tewas Terlindas Truk

Kaget Ada Mobil Tiba-tiba Putar Arah, Pelajar SMA di Brebes Tewas Terlindas Truk

Regional
Lebih dari Setahun, “Runway” Bandara Binuang Rusak Akibat Tanah Amblas

Lebih dari Setahun, “Runway” Bandara Binuang Rusak Akibat Tanah Amblas

Regional
Waspada Banjir dan Longsor, BMKG Prediksi Hujan Deras di Jateng Seminggu ke Depan

Waspada Banjir dan Longsor, BMKG Prediksi Hujan Deras di Jateng Seminggu ke Depan

Regional
Harus Alokasi Hibah Pilkada, Aceh Barat Daya Defisit Anggaran Rp 70 Miliar

Harus Alokasi Hibah Pilkada, Aceh Barat Daya Defisit Anggaran Rp 70 Miliar

Regional
2 Eks Pejabat Bank Banten Cabang Tangerang Didakwa Korupsi Kredit Fiktif Rp 782 Juta

2 Eks Pejabat Bank Banten Cabang Tangerang Didakwa Korupsi Kredit Fiktif Rp 782 Juta

Regional
Perbaikan Jembatan Terdampak Banjir di Lombok Utara Jadi Prioritas

Perbaikan Jembatan Terdampak Banjir di Lombok Utara Jadi Prioritas

Regional
PKS Usulkan Anggota DPR Nasir Djamil Jadi Cawalkot Banda Aceh

PKS Usulkan Anggota DPR Nasir Djamil Jadi Cawalkot Banda Aceh

Regional
Tak Terima Ibunya Dihina, Pria di Riau Bunuh Istrinya

Tak Terima Ibunya Dihina, Pria di Riau Bunuh Istrinya

Regional
Sambut Indonesia Emas 2045, GP Ansor Gelar Acara Gowes Sepeda Jakarta-Bogor

Sambut Indonesia Emas 2045, GP Ansor Gelar Acara Gowes Sepeda Jakarta-Bogor

Regional
Pengadaan Kapal Fiktif Rp 23,6 Miliar, Pengusaha Cilegon Divonis 4 Tahun Penjara

Pengadaan Kapal Fiktif Rp 23,6 Miliar, Pengusaha Cilegon Divonis 4 Tahun Penjara

Regional
5 Pemandian Air Panas Magelang, Ada yang Buka 24 Jam

5 Pemandian Air Panas Magelang, Ada yang Buka 24 Jam

Regional
Terduga Pelaku Pembunuhan Karyawan Toko Pakaian Asal Karanganyar Belum Tertangkap

Terduga Pelaku Pembunuhan Karyawan Toko Pakaian Asal Karanganyar Belum Tertangkap

Regional
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com