Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

10 Daftar Makanan Khas Kalimantan Selatan, Selain Soto Banjar

Kompas.com - 10/03/2023, 18:06 WIB
Dini Daniswari

Editor

KOMPAS.com - Jika Anda sedang bertandang di Kalimantan Selatan, jangan lupa untuk menikmati makanan khas Kalimantan Selatan.

Ada sejumlah makanan khas Kalimantan Selatan yang dapat menjadi pilihan santap. 

Soto Banjar adalah salah satu makanan populer di Kalimantan Selatan.

Soto ayam berempah ini disantap dengan soun, perkedel kentang, telur, dan ayam suwir dalam mangkuk.

Namun masih banyak makanan khas lainnya yang tidak kalah nikmat.

Makanan khas Kalimantan Selatan berasal dari sejumlah wilayah di provinsi tersebut.

Sebagian makanan khas berbahan baku ikan yang banyak terdapat di sungai-sungai Kalimantan Selatan.

Berikut ini adalah sejumlah makanan khas Kalimantan Selatan.

Makanan Khas Kalimatan Selatan

1 Ketupat Kandangan

Ketupat kandangan adalah salah satu makanan khas Kalimantan Selatan.

Baca juga: Sejarah Soto Banjar, Makanan yang Lahir dari Pertemuan 5 Budaya

Nama ketupat kandangan tidak lain mengacu pada nama asal makanan khas tersebut yang tidak lain berasal dari Kota Kandangan, ibu kota Kabupaten Hulu sungai Selatan, kota tempat bermukim sub etnis Banjar.

Ketupat kandangan biasanya disantap dengan lauk kepala ikan gabus (haruan), bagian daging haruan, atau ekor haruan.

Namun ada juga pengunjung yang mencari parut haruan panggang sebagai lautk, yakni makanan yang berasal dari jeroan ikan haruan, seperti perit, telur ikan, hati, limpa, maupun bahan lainnya dari perut ikan.

Lauk berbahan ikan haruan tersebut dibersihkan dan diberi bumbu, kemudian dibakar seperti sate. Lauk lainnya berupa telur bebek asin.

Ketupat kandangan paling nikmat disantap tanpa menggunakan sendok. Ketupat diremas-remas, disiram, dengan kuah bersantan, dan disantap menggunakan ikan serta sambal.

2. Lontong Orari

Lontong Orari, Lontong dengan Lauk Ikan Haruan.KOMPAS/YUNIADHI AGUNG Lontong Orari, Lontong dengan Lauk Ikan Haruan.

Lontong orari merupakan makanan khas kalimantan Selatan yang terkenal dengan porsinya yang besar.

Lontong yang digunakan memiliki bentuk khas, yaitu segitiga, dengan ukuran dua kali lipat ukuran lontong Banjar pada umumnya.

Makanan khas ini disantap dengan aneka lauk berbumbu habang (bumbu merah) dengan rasa gurih manis.

Lauk sebagai padanannya biasanya berupa telur, ikan haruan (ikan gabus), bebek rebus, ayam goreng, dan sayur nangka.

Baca juga: Break, Kami di Lontong Orari, Ganti!

Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Dugaan Dosen Joki di Untan Pontianak, Mahasiswa Tidak Kuliah tapi Tetap Dapat Nilai

Dugaan Dosen Joki di Untan Pontianak, Mahasiswa Tidak Kuliah tapi Tetap Dapat Nilai

Regional
Lebaran Kelar, Harga Bumbu Dapur Terus Melambung di Lampung

Lebaran Kelar, Harga Bumbu Dapur Terus Melambung di Lampung

Regional
Dendam dan Sakit Hati Jadi Motif Pembunuhan Wanita Penjual Emas di Kapuas Hulu

Dendam dan Sakit Hati Jadi Motif Pembunuhan Wanita Penjual Emas di Kapuas Hulu

Regional
Kerangka Manusia Kenakan Sarung dan Peci Ditemukan di Jalur Pendakian Gunung Slamet Tegal, seperti Apa Kondisinya?

Kerangka Manusia Kenakan Sarung dan Peci Ditemukan di Jalur Pendakian Gunung Slamet Tegal, seperti Apa Kondisinya?

Regional
Bupati Purworejo Temui Sri Sultan, Bahas soal Suplai Air Bandara YIA

Bupati Purworejo Temui Sri Sultan, Bahas soal Suplai Air Bandara YIA

Regional
Prabowo Minta Pendukungnya Batalkan Aksi Damai di MK Hari Ini, Gibran: Kita Ikuti Aja Arahannya

Prabowo Minta Pendukungnya Batalkan Aksi Damai di MK Hari Ini, Gibran: Kita Ikuti Aja Arahannya

Regional
Pimpin Apel Bulanan Pemprov Sumsel, Pj Gubernur Agus Fatoni Sampaikan Apresiasi hingga Ajak Pegawai Berinovasi

Pimpin Apel Bulanan Pemprov Sumsel, Pj Gubernur Agus Fatoni Sampaikan Apresiasi hingga Ajak Pegawai Berinovasi

Kilas Daerah
Suami Bunuh Istri di Riau, Sakit Hati Korban Hina dan Berkata Kasar ke Ibunya

Suami Bunuh Istri di Riau, Sakit Hati Korban Hina dan Berkata Kasar ke Ibunya

Regional
Di Hadapan Ketua BKKBN Sumsel, Pj Ketua TP-PKK Tyas Fatoni  Tegaskan Komitmen Turunkan Prevalensi Stunting

Di Hadapan Ketua BKKBN Sumsel, Pj Ketua TP-PKK Tyas Fatoni Tegaskan Komitmen Turunkan Prevalensi Stunting

Regional
Banyak Pegawai Tak Gunakan Seragam Korpri Terbaru, Pj Wali Kota Pangkalpinang: Kalau Tak Mampu, Saya Belikan

Banyak Pegawai Tak Gunakan Seragam Korpri Terbaru, Pj Wali Kota Pangkalpinang: Kalau Tak Mampu, Saya Belikan

Regional
Warga 2 Desa Diimbau Waspada Banjir Lahar Gunung Lewotobi Laki-laki

Warga 2 Desa Diimbau Waspada Banjir Lahar Gunung Lewotobi Laki-laki

Regional
Petugas Rutan Tangkap Pengunjung Selundupkan Sabu ke Penjara

Petugas Rutan Tangkap Pengunjung Selundupkan Sabu ke Penjara

Regional
Prakiraan Cuaca Batam Hari Ini Jumat 19 April 2024, dan Besok : Siang ini Hujan Petir

Prakiraan Cuaca Batam Hari Ini Jumat 19 April 2024, dan Besok : Siang ini Hujan Petir

Regional
Prakiraan Cuaca Balikpapan Hari Ini Jumat 19 April 2024, dan Besok : Tengah Malam ini Hujan Ringan

Prakiraan Cuaca Balikpapan Hari Ini Jumat 19 April 2024, dan Besok : Tengah Malam ini Hujan Ringan

Regional
Prakiraan Cuaca Morowali Hari Ini Jumat 19 April 2024, dan Besok : Tengah Malam ini Hujan Ringan

Prakiraan Cuaca Morowali Hari Ini Jumat 19 April 2024, dan Besok : Tengah Malam ini Hujan Ringan

Regional
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com