CILACAP, KOMPAS.com - Angin puting beliung menerjang Desa Binangun, Kecamatan Batarsari, Kabupaten Cilacap, Jawa Tengah, Rabu (1/3/2023) sore.
Akibatnya, sebanyak ratusan rumah di dua dusun mengalami kerusakan.
Baca juga: Angin Kencang, Atap Rumah Warga Gunungkidul Terbang
Camat Bantarsari Hari Winarno menjelaskan, angin kencang terjadi bersamaan dengan hujan lebat yang mengguyur wilayah setempat sekitar pukul 17.00 WIB.
"Sekitar pukul 17.00 WIB sampai dengan pukul 17.10 WIB terjadi hujan deras disertai angin kencang yang mengakibatkan beberapa rumah mengalami kerusakan," kata Hari kepada wartawan, Kamis (2/3/2023).
Hari mengatakan, total terdapat 146 rusak di Dusun Dusun Sidamulya dan Dusun Cigebret. Rinciannya sebanyak 140 di Dusun Sidamulya dan enam lainnya di Dusun Cigebret.
Lebih lanjut Hari mengatakan, dari hasil pendataan dari 146 rumah yang rusak, 78 di antaranya rusak ringan dan 68 rumah rusak berat.
Meski demikian, Hari belum dapat memastikan jumlah kerugian akibat peristiwa itu.
"Kerusakan rumah sebagaian besar rusak atap rumah dan dua rumah yang tertimpa pohon. Untuk rincian data rumah yang rusak dan besarnya kerugian masih dalam proses pendataan," jelas Hari.
Untuk mengantisipasi kejadian serupa, Hari mengimbau kepada warga untuk meningkatkan kewaspadaan.
"Kami juga mengimbau warga untuk menebang pohon besar yang berada di sekitar perumahan," ujar Hari.
Baca juga: Hujan dan Angin Kencang Tak Hentikan Aksi Demonstrasi Tolak Perppu Cipta Kerja di DPR/MPR
Dapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari Kompas.com. Mari bergabung di Grup Telegram "Kompas.com News Update", caranya klik link https://t.me/kompascomupdate, kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.Tulis komentarmu dengan tagar #JernihBerkomentar dan menangkan e-voucher untuk 90 pemenang!
Syarat & KetentuanPeriksa kembali dan lengkapi data dirimu.
Data dirimu akan digunakan untuk verifikasi akun ketika kamu membutuhkan bantuan atau ketika ditemukan aktivitas tidak biasa pada akunmu.
Segera lengkapi data dirimu untuk ikutan program #JernihBerkomentar.