Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Jalan Rusak di Brebes Makan Korban, Puluhan Warga Datangi Kantor Pemkab Tuntut Perbaikan

Kompas.com - 01/03/2023, 18:39 WIB
Tresno Setiadi,
Dita Angga Rusiana

Tim Redaksi

BREBES, KOMPAS.com - Kesal dengan banyaknya jalan rusak yang terkesan dibiarkan hingga memakan korban jiwa, puluhan warga mendatangi Kantor Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Brebes, Jawa Tengah, Rabu (1/3/2023).

Mereka mendesak agar Pemkab segera melakukan perbaikan jalan sebelum Lebaran.

"Jalan di Kabupaten Brebes saat ini kerusakannya sangat masif," kata salah satu peserta aksi, Subhan kepada wartawan.

Disampaikan Subhan, akses jalan merupakan salah satu sarana  masyarakat dalam beraktivitas. Namun sedikitnya ada 190 titik jalan yang rusak di wilayah perkotaan hingga pedesaan.

Baca juga: Jalan Rusak di Brebes Makan Korban, 2 Tewas Terlindas Truk Usai Motor Terperosok Lubang

Akibat jalan-jalan rusak tersebut sudah banyak korban yang berjatuhan. Seperti yang terbaru, dua pemotor tewas terlindas truk di ruas jalan Desa Kemurang Wetan, Kecamatan Tanjung.

"Kerusakan itu masif. Sudah banyak sekali korban-korban jatuh dan sebagainya itu karena kerusakan jalan," kata Subhan.

Subhan mengatakan, warga mendesak Pemkab Brebes agar perbaikan jalan menjadi prioritas pembangunan. Dia mengingatkan jangan sampai masyarakat berpikir bahwa perbaikan jalan hanya atas dasar kepentingan segelintir golongan. Dalam hal ini hanya hanya jalan-jalan di daerah pemilih wakil rakyat saja yang diperbaiki.

"Artinya jangan sampai ruas jalan itu diperbaiki atas dasar kepentingan beberapa orang, tetapi harus kepentingan masyarakat," kata Subhan.

Menurut Subhan, banyak anggaran yang digunakan Pemkab belum berpihak untuk kepentingan masyarakat luas.

"Masih belum. Karena ada beberapa anggaran yang ternyata untuk kegiatan yang dinilai tidak berpihak ke masyarakat," kata Subhan.

Sekda Brebes, Djoko Gunawan menyampaikan terima kasih karena sudah diingatkan masyarakat. Salah satunya didorong agar melakukan percepatan kegiatan pembangunan di tahun 2023. Utamanya dalam kegiatan peningkatan pekerjaan perbaikan jalan.

"Dari Dinas PU juga sudah siap, kami sampaikan terutama proyek-proyek besar. Minggu depan Insyaallah lelang, sehingga kegiatan peningkatan jalan bisa cepat dilaksanakan," kata Djoko. 

Djoko menambahkan, pihaknya juga menerima aspirasi untuk mengevaluasi dan menghilangkan kegiatan-kegiatan yang tidak perlu. Kegiatan yang tidak perlu juga sudah ditandai oleh Pejabat Pengelola Keuangan Daerah (PPKD).

"Rekan PPKD sudah membintangi kegiatan-kegiatan yang dirasa tidak perlu. Insyaallah itu tidak akan kami realisasikan kembali," pungkas Djoko.

Baca juga: Sindir Pemkab Bandung Barat, Warga Mancing Bersama di Jalan Rusak Mirip Kolam Ikan

Sebelumnya diberitakan, akibat jalan rusak dua pemotor tewas terlindas truk di jalan provinsi Pejagan-Ketanggungan, Kabupaten Brebes, Jawa Tengah, Selasa (28/2/2023).

Keduanya tewas diduga karena sepeda motor yang ditumpanginya terperosok jalan yang berlubang hingga oleng dan terlindas truk yang melaju di sebelahnya.

Kejadian kecelakaan di ruas jalan Desa Kemurang Wetan, Kecamatan Tanjung Kabupaten Brebes, sempat terekam kamera CCTV.

Truk tronton dengan nomor polisi B 9526 KEH, melaju dari arah selatan menuju pantura Pejagan. Dari arah bersamaan sepeda motor korban melaju mencoba menyalip truk.

Karena ada jalan berlubang, sepeda motor Honda Vario dengan nomor polisi G6579 BG yang dikendarai Warjani (59) warga Kecamatan Ketanggungan, terjatuh ke bawah truk. Warjani dan pembonceng motor, Ubaidillah (55) warga Ketanggungan, tewas seketika setelah terlindas ban truk.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.



Terkini Lainnya

Berangkat dari Jakarta, 'Driver' Maxim Dibunuh Penumpangnya di Jalan Magelang-Yogyakarta

Berangkat dari Jakarta, "Driver" Maxim Dibunuh Penumpangnya di Jalan Magelang-Yogyakarta

Regional
Penumpang KMP Reinna Jatuh ke Laut, Saksi Sebut Posisi Korban Terakhir di Buritan

Penumpang KMP Reinna Jatuh ke Laut, Saksi Sebut Posisi Korban Terakhir di Buritan

Regional
Kecelakaan Maut Bus Eka Vs Truk di Tol Solo-Kertosono, Satu Penumpang Tewas

Kecelakaan Maut Bus Eka Vs Truk di Tol Solo-Kertosono, Satu Penumpang Tewas

Regional
Anak yang Dijual Ibu Kandung Rp 100.000, Korban Pemerkosaan Kakaknya

Anak yang Dijual Ibu Kandung Rp 100.000, Korban Pemerkosaan Kakaknya

Regional
Kronologi Ibu di LampungTewas Tersengat Listrik Jerat Babi Hutan, Polisi Ungkap Kondisinya

Kronologi Ibu di LampungTewas Tersengat Listrik Jerat Babi Hutan, Polisi Ungkap Kondisinya

Regional
KM Bukit Raya Terbakar Saat Masuk Muara Jungkat Kalbar, Pelni: Sudah Mulai Padam

KM Bukit Raya Terbakar Saat Masuk Muara Jungkat Kalbar, Pelni: Sudah Mulai Padam

Regional
Dibutuhkan 48 Tenaga Panwaslu di Bawaslu Kota Semarang, Ini Syaratnya

Dibutuhkan 48 Tenaga Panwaslu di Bawaslu Kota Semarang, Ini Syaratnya

Regional
Pilkada Sumsel, Holda Jadi Perempuan Pertama yang Ambil Formulir di Demokrat

Pilkada Sumsel, Holda Jadi Perempuan Pertama yang Ambil Formulir di Demokrat

Regional
Di Balik Video Viral Kebocoran Pipa Gas di Indramayu

Di Balik Video Viral Kebocoran Pipa Gas di Indramayu

Regional
Bocah Perempuan 15 Tahun Laporkan Sang Ibu ke Polisi karena Dijual ke Laki-laki Hidung Belang

Bocah Perempuan 15 Tahun Laporkan Sang Ibu ke Polisi karena Dijual ke Laki-laki Hidung Belang

Regional
Waduk Pondok Ngawi: Daya Tarik, Aktivitas, dan Rute

Waduk Pondok Ngawi: Daya Tarik, Aktivitas, dan Rute

Regional
Nostalgia Bandung Tempo Dulu, Jalan Braga Bakal Ditutup untuk Kendaraan di Akhir Pekan

Nostalgia Bandung Tempo Dulu, Jalan Braga Bakal Ditutup untuk Kendaraan di Akhir Pekan

Regional
Prakiraan Cuaca Manado Hari Ini Kamis 25 April 2024, dan Besok : Siang ini Hujan Ringan

Prakiraan Cuaca Manado Hari Ini Kamis 25 April 2024, dan Besok : Siang ini Hujan Ringan

Regional
Siswi SMP di Demak Dipaksa Hubungan Badan dengan Pacar, lalu Diperkosa 3 Orang Bergiliran

Siswi SMP di Demak Dipaksa Hubungan Badan dengan Pacar, lalu Diperkosa 3 Orang Bergiliran

Regional
Tim SAR Cari Penumpang yang Jatuh dari KMP Reinna di Perairan Lampung

Tim SAR Cari Penumpang yang Jatuh dari KMP Reinna di Perairan Lampung

Regional
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com