SEMARANG, KOMPAS.com - Penerbangan pesawat Wings Air rute Semarang menuju Ketapang, Kalimantan Barat di Bandara Internasional Ahmad Yani Semarang mengalami penundaan karena ulah penumpang.
Pada Selasa (28/2/2023) yang lalu, penumpang pesawat Wings Air rute Semarang berinisial UD (45) disebut bercanda soal bom.
Corporate Communications Strategic of Wings Air, Danang Mandala Prihantoro membenarkan telah melakukan penanganan terhadap penumpang laki-laki tersebut.
Baca juga: WNI yang Bercanda Bawa Bom di Bandara Malaysia Disidang
"Penumpang laki-laki berinisial UD menyampaikan ada bom," jelasnya melalui keterangan resminya, Rabu (1/3/2023).
Dia menjelaskan, saat akan naik pesawat penumpang tersebut membuat pernyataan terdapat bom di dalam koper yang akan dimuat ke kompertemen bagasi bagian belakang.
"Pernyataan tersebut segera dikonfirmasi ulang dan ditindaklanjuti oleh petugas keamanan Wings Air," kata dia.
Selain itu, petugas keamanan Wings Air juga melakukan pemeriksaan lebih lanjut dengan otoritas penerbangan sipil setempat.
"Karena kejadian itu penumpang UD tidak diikutsertakan (offload) dari penerbangan," kata dia.
Selain itu, petugas juga melakukan pengecekan menyeluruh terhadap penumpang, barang bawaan dan bagasi kargo.
"Hasilnya tidak ditemukan bukti adanya bom atau benda lain yang membahayakan penerbangan," ungkap dia.
"Wings Air penerbangan IW-1818 dijadwalkan berangkat pukul 07.00 WIB (GMT+ 07) mengalami keterlambatan keberangkatan 37 menit," imbuhnya.
Pesawat ATR 72-600 registrasi PK-WHU juga sudah dilakukan pemeriksaan kembali dan pesawat dinyatakan laik terbang dan aman dioperasikan.
"Pesawat lepas landas pukul 07.37 WIB dan sudah mendarat di Bandar Udara Rahadi Oesman pukul 09.09 WIB," ucap Danang.
Dapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari Kompas.com. Mari bergabung di Grup Telegram "Kompas.com News Update", caranya klik link https://t.me/kompascomupdate, kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.Segera lengkapi data dirimu untuk ikutan program #JernihBerkomentar.