Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Pembangunan Gedung Stasiun Rangkasbitung Ultimate Dimulai April 2023

Kompas.com - 22/02/2023, 18:25 WIB
Acep Nazmudin,
Reni Susanti

Tim Redaksi

LEBAK, KOMPAS.com - Kementerian Perhubungan tengah melakukan pembangunan Stasiun Rangkasbitung di Kabupaten Lebak, Provinsi Banten. Jika sudah selesai, stasiun ini akan jadi Stasiun Rangkasbitung Ultimate.

Pembangunan Stasiun Rangkasbitung dilakukan dalam dua tahap. Tahap pertama sudah selesai pada 2022.

Saat ini pembangunan memasuki tahap dua dengan pengerjaan gedung utama pada April 2023. 

Baca juga: Mantan Karyawan Jadi Tersangka Perampokan Kantor Ekspedisi di Rangkasbitung

“Proses pembangunan rencana satu tahun dari 2023 sampai 2024,” kata Alexander Reinhard dari Balai Teknik Teknik Perkeretaapian Wilayah Jakarta dan Banten Kementrian Perhubungan, di Pendopo Kabupaten Lebak, Rangkasbitung, Rabu (23/2/2023).

Jika sudah selesai dibangun, Stasiun Rangkasbitung Ultimate bisa menampung hingga 85.000 penumpang per hari.

Sementara saat ini jumlah penumpang yang dilayani antara 15.000-25.000 penumpang per hari.

Baca juga: Kantor Ekspedisi di Rangkasbitung yang Dibobol Pencuri Ternyata Pernah Kemalingan Tahun 2022

“Setelah jadi, kira-kira lebih besar dari Stasiun Jatinegara tapi lebih kecil dari Stasiun Manggarai,” kata dia.

Stasiun Rangkasbitung diproyeksikan menjadi Stasiun Hub di Banten. Sejumah rute kereta ke Jabodetabek dan Banten Selatan akan dilayani melalui stasiun ini.

Stasiun Rangkasbitung diperbesar juga sebagai persiapan untuk revitalisasi rute kereta Rangkasbitung-Labuan Pandeglang yang sudah berhenti beroperasi sejak tahun 1980an.

“Kegiatan ini untuk mendukung rencana reaktivasi jalur Rangkasbitung-Labuan. Progress reaktivasi saat ini rencana pembebasan lahan,” tutur dia.

Kata Alexander, Pembangunan Stasiun Rangkasbitung sendiri menelan dana sekitar Rp 285 miliar yang berasal dari Surat Berharga Syariah Negara (SBSN).

Bupati Lebak Iti Octavia Jayabaya mendukung penuh pembangunan Stasiun Rangkabitung Ultimate ini. Seiring dengan pembangunan tersebut, pihaknya juga melakukan penataan di sekitar Stasiun Rangkasbitung.

“Kita sedang tata PKL di Pasar Rangkasbitung dipindah ke pasar modern di Kandang Sapi, jadi akses keluar masuk stasiun tidak semerawut,” kata Iti, Rabu.

Stasiun Rangkasbitung Ultimate, sambung Iti, berdampak terhadap pertumbuhan ekonomi di Kabupaten Lebak karena memungkinkan wisatawan lebih banyak datang dan mobilitas warga lebih mudah.

Dapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari Kompas.com. Mari bergabung di Grup Telegram "Kompas.com News Update", caranya klik link https://t.me/kompascomupdate, kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.

Video rekomendasi
Video lainnya


Rekomendasi untuk anda
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Lengkapi Profil
Lengkapi Profil

Segera lengkapi data dirimu untuk ikutan program #JernihBerkomentar.

Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com