JAMBI, KOMPAS.com- Kapolda Jambi Irjen Rusdi Hartono dan rombongan penumpang helikopter yang mendarat darurat di tengah hutan Bukit Tamia, Muara Emat, Kerinci, Jambi, berhasil ditemukan tim SAR melalui jalur darat, Senin (20/2/2023).
Delapan penumpang heli tersebut akan dievakuasi menggunakan helikopter.
Baca juga: Evakuasi Udara Kapolda Jambi Terhalang Kabut Tebal
Hal ini dilakukan karena jalur darat tidak memungkinkan.
Baca juga: Berhasil Ditemukan, Kapolda Jambi Patah Tangan dan Penumpang Helikopter Lainnya Terluka
Lokasi pendaratan darurat helikopter rombongan Kapolda Jambi tersebut memiliki kontur curam serta bentang alam di sana merupakan hutan lebat dan perbukitan.
Baca juga: Tim SAR Berhasil Temukan Kapolda Jambi dan Rombongan Penumpang Helikopter
"Kondisi mereka sudah stabil dan akan kita evakuasi dengan menggunakan helikopter. Kalau via darat akan sulit," ujar Karo Ops Polda Jambi, Kombes Feri Handoko Soenarso, di Jambi, Senin (20/2/2023).
Hal serupa disampaikan Humas Basarnas Jambi Lutfi.
Lutfi mengatakan, tim evakuasi darat yang sudah berada di lokasi bertugas membersihkan jalur helikopter agar memudahkan proses evakuasi.
"Helikopter yang mengevakuasi tetap tidak bisa turun langsung ke lokasi, tapi korban akan ditarik menggunakan alat khusus," kata Lutfi.
Sebelumnya diberitakan, satu unit Helikopter Polri, Super Bell 3001, yang ditumpangi Kapolda Jambi Irjen Rusdi Hartono, Direktur Reskrimum Polda Jambi Kombes Pol Andri Ananta Yudistira, Direktur Polairud Polda Jambi Kombes Michael Mumbunan, Koorspri Polda Jambi Kompol Ayani, dan ADC Kapolda Jambi, serta tiga kru, mendarat darurat di area Bukit Tamia, Muara Emat, Kerinci, Jambi, Minggu (19/2/2023).
Pendaratan darurat ini terjadi imbas cuaca buruk.
Helikopter berangkat sekitar pukul 09.30 WIB. Tujuan rombongan itu dalam rangka meresmikan gedung SPKT di Kerinci.
Saat di tengah perjalanan, sekitar pukul 10.30 WIB, helikopter mendarat darurat di area perbukitan.
Tidak ada korban jiwa pasca insiden itu. Semua penumpang selamat meski mengalami luka. (Penulis Kontributor Jambi, Suwandi)
Dapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari Kompas.com. Mari bergabung di Grup Telegram "Kompas.com News Update", caranya klik link https://t.me/kompascomupdate, kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.Tulis komentarmu dengan tagar #JernihBerkomentar dan menangkan e-voucher untuk 90 pemenang!
Syarat & KetentuanPeriksa kembali dan lengkapi data dirimu.
Data dirimu akan digunakan untuk verifikasi akun ketika kamu membutuhkan bantuan atau ketika ditemukan aktivitas tidak biasa pada akunmu.
Segera lengkapi data dirimu untuk ikutan program #JernihBerkomentar.