Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Dampak Cuaca Ekstrem, 3 Kecamatan di Ende Dilanda Banjir dan Longsor

Kompas.com - 16/02/2023, 11:54 WIB
Serafinus Sandi Hayon Jehadu,
Dheri Agriesta

Tim Redaksi

ENDE, KOMPAS.com - Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Kabupaten Ende, Nusa Tenggara Timur (NTT), menyatakan tiga kecamatan terdampak banjir dan longsor akibat cuaca ekstrem selama dua pekan terakhir.

Kepala Pelaksana BPBD Kabupaten Ende Maria Yasinta Sare menyebut, tiga wilayah itu, yakni Kecamatan Maurole, Wewaria, dan Kota Baru.

Baca juga: Pria di Ende Aniaya Calon Istri hingga Tewas, Motifnya Sakit Hati Dituduh Selingkuh dan Setubuhi Ternak

"Kami menerima laporan beberapa kejadian bencana dari tiga wilayah ini, di antaranya rumah warga yang rusak akibat diterjang angin kencang, sekolah, rumah, lahan sawah yang terendam banjir," kata Yasinta di Ende, Kamis (16/2/2023).

Ia melanjutkan, cuaca ekstrem juga mengakibatkan longsor di sekitar Rumah Sakit Pratama Tanali dan putusnya akses jalan Trans Utara Flores.

BPBD Ende telah berkoordinasi dengan sejumlah pihak dan organisasi perangkat daerah (OPD) terkait untuk melakukan penanganan pascabencana.

"Kita sudah koordinasi dengan pihak TNI, Polri di lokasi bencana, para camat dan Kades, Dinas PUPR, Dinas PUPR Provinsi, Dinsos untuk penanganan darurat bencana dan kepastian logistik bagi warga terdampak," katanya.


Yasinta telah meminta kades, lurah, dan camat, untuk terus memantau perkembangan cuaca di masing-masing wilayah. Mereka diminta menginformasikan peringatan dini dari BMKG agar warga meningkatkan kesiapsiagaan.

Ia juga mengimbau agar selalu waspada terhadap potensi hujan lebat dan gelombang tinggi, terutama di daerah rawan bencana.

Baca juga: Tak Hanya Dicabuli, Anak di Bawah Umur di Ende Juga Dianiaya oleh Pelaku

Segera mengevakuasi diri ke tempat yang aman jika terjadi hujan berintensitas tinggi dengan durasi lebih dari satu jam dan obyek pada jarak pandang 30 meter tidak jelas terlihat.

"Sedapat mungkin hindari atau kurangi aktivitas di luar, seperti berkendara di jalan raya atau melakukan perjalanan laut atau berlayar apabila cuaca hujan dan atau angin kencang," pintanya.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.



Terkini Lainnya

Sikapi Pelecehan Seksual di Kampus, Mahasiswa Universitas Pattimura Gelar Aksi Bisu

Sikapi Pelecehan Seksual di Kampus, Mahasiswa Universitas Pattimura Gelar Aksi Bisu

Regional
Isi BBM, Honda Grand Civic Hangus Terbakar di SPBU Wonogiri, Pemilik Alami Luka Bakar

Isi BBM, Honda Grand Civic Hangus Terbakar di SPBU Wonogiri, Pemilik Alami Luka Bakar

Regional
Kartu ATM Tertinggal, Uang Rp 5 Juta Milik Warga NTT Ludes

Kartu ATM Tertinggal, Uang Rp 5 Juta Milik Warga NTT Ludes

Regional
Jadwal Kereta Majapahit Ekonomi dan Harga Tiket Malang-Pasar Senen PP

Jadwal Kereta Majapahit Ekonomi dan Harga Tiket Malang-Pasar Senen PP

Regional
Dianggarkan Rp 30 M, Pembangunan Tanggul Permanen Sungai Wulan Demak Ditarget Kelar Pertengahan 2024

Dianggarkan Rp 30 M, Pembangunan Tanggul Permanen Sungai Wulan Demak Ditarget Kelar Pertengahan 2024

Regional
Penumpang Kapal Terjebak 5 Jam di Merak, BPTD Akan Tegur Operator ASDP

Penumpang Kapal Terjebak 5 Jam di Merak, BPTD Akan Tegur Operator ASDP

Regional
Raih Gelar S3 dengan IPK sempurna, Mbak Ita Bakal Ikut Wisuda Ke-174 Undip Semarang

Raih Gelar S3 dengan IPK sempurna, Mbak Ita Bakal Ikut Wisuda Ke-174 Undip Semarang

Regional
Pelaku Penusukan Mantan Istri di Semarang Dibekuk, Kaki Kanannya Ditembak

Pelaku Penusukan Mantan Istri di Semarang Dibekuk, Kaki Kanannya Ditembak

Regional
Debt Collector dan Korban Pengadangan di Pekanbaru Berdamai

Debt Collector dan Korban Pengadangan di Pekanbaru Berdamai

Regional
Mantan Pj Bupati Sorong Divonis 1 Tahun 10 Bulan dalam Kasus Korupsi

Mantan Pj Bupati Sorong Divonis 1 Tahun 10 Bulan dalam Kasus Korupsi

Regional
Alasan Golkar Lirik Irjen Ahmad Luthfi Maju di Pilgub Jateng 2024

Alasan Golkar Lirik Irjen Ahmad Luthfi Maju di Pilgub Jateng 2024

Regional
Tarik Minat Siswa Belajar Bahasa Jawa, Guru SMP di Cilacap Gunakan Permainan Ular Tangga

Tarik Minat Siswa Belajar Bahasa Jawa, Guru SMP di Cilacap Gunakan Permainan Ular Tangga

Regional
Pj Gubernur Al Muktabar Tegaskan Bank Banten Punya Performa Baik dan Sehat

Pj Gubernur Al Muktabar Tegaskan Bank Banten Punya Performa Baik dan Sehat

Regional
Demam Berdarah di Demak Mengkhawatirkan, Pasien di RSUD Sunan Kalijaga Terus Meningkat

Demam Berdarah di Demak Mengkhawatirkan, Pasien di RSUD Sunan Kalijaga Terus Meningkat

Regional
Hadiri Rapat Paripurna DPRD, Pj Gubernur Fatoni Ajukan 6 Ranperda Provinsi Sumsel

Hadiri Rapat Paripurna DPRD, Pj Gubernur Fatoni Ajukan 6 Ranperda Provinsi Sumsel

Regional
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com