Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Terlilit Pinjol, Perempuan di Kabupaten Bogor Bunuh Diri

Kompas.com - 15/02/2023, 06:22 WIB
Afdhalul Ikhsan,
Teuku Muhammad Valdy Arief

Tim Redaksi

KABUPATEN BOGOR, KOMPAS.com - Seorang perempuan berinisial S (25) tewas akibat gantung diri di rumahnya di wilayah Citeureup, Kabupaten Bogor, Jawa Barat, pada Selasa (14/2/2023).

Perempuan tersebut diduga sengaja mengakhiri hidupnya karena terlilit utang pinjaman online (pinjol).

Kapolsek Citeureup Kompol Eka Chandra mengatakan, S ditemukan tewas pada Selasa pagi sekitar pukul 07.30 WIB. Korban ditemukan tergantung di kusen pintu kamar oleh pacarnya berinisial HM.

"Awalnya HM mendatangi rumah korban. Saat itu pintu rumah dalam keadaan terkunci dan diketuk pun tidak ada jawaban," kata Eka melalui keterangannya, Selasa.

Baca juga: Diduga Hendak Bunuh Diri dengan Potong Kemaluan, Pria di Sikka Dilarikan ke RS

Tidak berhenti di situ, HM kemudian menelepon pacarnya tersebut berkali-kali, tetapi tidak diangkat. HM kembali mengetuk pintu dan beberapa kali pun tidak dibuka.

"Saksi (HM) mendorong paksa hingga pintu rumah itu terbuka," ujarnya.

Setelah pintu berhasil dibuka, HM terkejut melihat kekasihnya sudah dalam keadaan tergantung di kusen pintu kamar dengan kondisi leher terlilit tali plastik.

Melihat kejadian tragis itu, HM tak kuasa dan langsung memegang bagian tubuh kekasihnya untuk diturunkan dari jeratan tali tersebut. Ikatan tali plastik itu kemudian dilepas.

Nahas, ketika dibaringkan korban sudah dalam keadaan meninggal dunia. HM bergegas melaporkan kejadian itu kepada pihak keluarga yang berada tidak jauh dari lokasi.

"Tidak lama ketua RT setempat, warga berdatangan dan selanjutnya datang pihak kepolisian," ujarnya.

Baca juga: Polisi di Sulsel yang Coba Bunuh Diri Disebut Sering Kalah Judi hingga Terlilit Utang Bank dan Pinjol

Eka menuturkan, dari hasil penyelidikan tidak ditemukan tindak kekerasan pada tubuh korban dan hanya ditemukan bekas lilitan di bagian lehernya. S diduga nekat mengakhiri hidupnya lantaran terlilit utang pinjol.

"Karena terdapat catatan yang berkaitan dengan tunggakan pinjol dan terdapat juga menulis pesan permohonan maaf terakhir untuk keluarganya," ungkapnya.

"Pihak keluarga pun sudah menerima kejadian ini sebagai musibah dan akan dimakamkan sebagaimana mestinya," pungkas Eka.

Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Berapa Gaji PPK, PPS, KPPS, dan Pantarlih di Pilkada 2024?

Berapa Gaji PPK, PPS, KPPS, dan Pantarlih di Pilkada 2024?

Regional
4 Kapal Ikan Terbakar di Pelabuhan Cilacap

4 Kapal Ikan Terbakar di Pelabuhan Cilacap

Regional
Kisah Adi Latif Mashudi, Petani Milenial Blora yang Sempat Kerja di Korea Selatan (Bagian 2)

Kisah Adi Latif Mashudi, Petani Milenial Blora yang Sempat Kerja di Korea Selatan (Bagian 2)

Regional
Dibutakan Dendam, Suami Siri di Semarang Tusuk Istri di Rumah Majikan

Dibutakan Dendam, Suami Siri di Semarang Tusuk Istri di Rumah Majikan

Regional
Airin dan Mantan Bupati Pandeglang Daftar Jadi Bacagub Banten lewat PDI-P

Airin dan Mantan Bupati Pandeglang Daftar Jadi Bacagub Banten lewat PDI-P

Regional
Polres Siak Pasang Stiker 'Cahaya' pada Truk di Jalan Tol Permai

Polres Siak Pasang Stiker "Cahaya" pada Truk di Jalan Tol Permai

Regional
2 Residivis Jambret di 7 TKP Diringkus di Pekanbaru

2 Residivis Jambret di 7 TKP Diringkus di Pekanbaru

Regional
10.700 Vaksin Hewan Penular Rabies Diperkirakan Tiba di Sikka Awal Mei

10.700 Vaksin Hewan Penular Rabies Diperkirakan Tiba di Sikka Awal Mei

Regional
Bermesraan, 4 Pelanggar Syariat Islam di Banda Aceh Dicambuk 17 Kali

Bermesraan, 4 Pelanggar Syariat Islam di Banda Aceh Dicambuk 17 Kali

Regional
Bupati HST Minta Kader PKK Tingkatkan Sinergi dengan Masyarakat dan Stakeholder

Bupati HST Minta Kader PKK Tingkatkan Sinergi dengan Masyarakat dan Stakeholder

Regional
Bupati Ipuk Raih Satyalancana, Pemkab Banyuwangi Jadi Kabupaten Berkinerja Terbaik se-Indonesia 

Bupati Ipuk Raih Satyalancana, Pemkab Banyuwangi Jadi Kabupaten Berkinerja Terbaik se-Indonesia 

Regional
RSUD dr R Soetijono Blora Luncurkan “Si Sedap”, Bupati Arief: Lakukan Terus Inovasi dan Terobosan Layanan kesehatan

RSUD dr R Soetijono Blora Luncurkan “Si Sedap”, Bupati Arief: Lakukan Terus Inovasi dan Terobosan Layanan kesehatan

Regional
Skenario Golkar, Siap Jadi Wakil jika Bambang Pacul Maju di Pilkada Jateng 2024

Skenario Golkar, Siap Jadi Wakil jika Bambang Pacul Maju di Pilkada Jateng 2024

Regional
Kisah Adi Latif Mashudi, Tinggalkan Korea Selatan Saat Bergaji Puluhan Juta Rupiah demi Jadi Petani di Blora (Bagian 1)

Kisah Adi Latif Mashudi, Tinggalkan Korea Selatan Saat Bergaji Puluhan Juta Rupiah demi Jadi Petani di Blora (Bagian 1)

Regional
Bawaslu Bangka Belitung Rekrut 141 Panwascam, Digaji Rp 2,2 Juta

Bawaslu Bangka Belitung Rekrut 141 Panwascam, Digaji Rp 2,2 Juta

Regional
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com