Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Pendaki Wanita asal Madiun Ditemukan Tewas di Gunung Lawu, Belum Pernah Mendaki hingga Sempat Pamit Keluarga

Kompas.com - 30/01/2023, 18:42 WIB
Riska Farasonalia

Editor

KOMPAS.com – Seorang pendaki wanita asal Madiun, Jawa Timur ditemukan tewas di Geger Boyo kawasan Puncak Gunung Lawu pada Minggu (29/1/2023).

Sebelum ditemukan tewas, korban bernama Gati Ambarwati (32) ini ternyata belum pernah mendaki gunung.

Dia juga sempat berpamitan kepada keluarga. Namun tidak memberitahu hendak kemana.

Baca juga: Kronologi Penemuan Jenazah Pendaki Wanita di Puncak Lawu, Evakuasi Terkendala Cuaca dan Medan

Tidak pernah mendaki

Ayah korban Bambang mengaku kaget mendapatkan kabar meninggalnya sang putri.

Dia mengaku tidak mendapatkan firasat apapun terkait anaknya.

"Saya kaget mendapatkan kabar anak saya ditemukan meninggal dunia, saya dan keluarga datang ke sini," kata dia.

Sebelumnya, korban sempat berpamitan akan pergi, namun tidak memberitahukan akan kemana.

Selain itu, Bambang mengaku korban tidak pernah melakukan pendakian sebelumnya.

"Anak saya baru ini mendaki gunung, saat pamitpun biasa saja, salim ke saya dan istri saya," ungkap dia.

Bertemu pendaki lain

Selain mendaki ke Gunung Lawu, korban sempat bertemu dengan pendaki lain.

Salah satu pendaki asal Yogyakarta, Efraim Umbu Hula mengaku bertemu dan berkomunikasi dengan korban di puncak Hargo Dumilah sekitar pukul 11.12 WIB.

"Kami sempat bertemu dengan korban di sana, saya sempat ngobrol," kata dia.

Dia bercerita, saat berkomunikasi dengan korban hanya dijawab pelan.

Saat itu, suara korban disebut lirih seperti suara nenek-nenek.

Bahkan, saat terfoto di kamera gawainya, korban terlihat memiliki tatapan kosong.

"Awalnya korban tanya ke saya dari mana? Lalu saya jawab dari Jogja, kemudian (saya) tanya balik, namun dia tidak merespon," ungkap dia.

"Saya baru dapat kabar korban meninggal dunia saat di pos 1," tambahnya.

Baca juga: Pendaki Perempuan yang Tewas di Puncak Gunung Lawu Berhasil Dievakuasi

Jenazah korban berhasil dievakuasi pada Senin (30/1/2023) sore.

Korban ditemukan di bibir tebing tersangkut di ranting pohon.

Korban diketahui merupakan warga Jalan Kruta Mulya 10 RT 1 RW 1 Desa Rejomulyo, Kecamatan Kartoharjo, Kota Madiun.

Sumber: TribunSolo.com, Kompas.com (Penulis Kontributor Magetan, Sukoco | Editor Pythag Kurniati)

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Bawaslu Bangka Belitung Rekrut 141 Panwascam, Digaji Rp 2,2 Juta

Bawaslu Bangka Belitung Rekrut 141 Panwascam, Digaji Rp 2,2 Juta

Regional
Polemik Bantuan Bencana di Pesisir Selatan, Warga Demo Minta Camat Dicopot

Polemik Bantuan Bencana di Pesisir Selatan, Warga Demo Minta Camat Dicopot

Regional
Pengakuan Pelaku Pemerkosa Siswi SMP di Demak, Ikut Nafsu Lihat Korban Bersetubuh

Pengakuan Pelaku Pemerkosa Siswi SMP di Demak, Ikut Nafsu Lihat Korban Bersetubuh

Regional
Raih Peringkat 2 dalam Penghargaan EPPD 2023, Pemkab Wonogiri Diberi Gelar Kinerja Tinggi

Raih Peringkat 2 dalam Penghargaan EPPD 2023, Pemkab Wonogiri Diberi Gelar Kinerja Tinggi

Kilas Daerah
Imbas OTT Pungli, Polisi Geledah 3 Kantor di Kemenhub Bengkulu

Imbas OTT Pungli, Polisi Geledah 3 Kantor di Kemenhub Bengkulu

Regional
Sejak Dipimpin Nana Sudjana pada September 2023, Pemprov Jateng Raih 10 Penghargaan

Sejak Dipimpin Nana Sudjana pada September 2023, Pemprov Jateng Raih 10 Penghargaan

Regional
KM Bukit Raya Terbakar, Pelni Pastikan Tidak Ada Korban Jiwa dan Terluka

KM Bukit Raya Terbakar, Pelni Pastikan Tidak Ada Korban Jiwa dan Terluka

Regional
Keruk Lahar Dingin Marapi, Operator Eskavator Tewas Terseret Arus Sungai

Keruk Lahar Dingin Marapi, Operator Eskavator Tewas Terseret Arus Sungai

Regional
Kronologi Pria Bunuh Istri di Tuban, Serahkan Diri ke Polisi Usai Minum Racun Tikus

Kronologi Pria Bunuh Istri di Tuban, Serahkan Diri ke Polisi Usai Minum Racun Tikus

Regional
Nobar Indonesia Vs Korsel di Rumah Dinas Wali Kota Magelang, Ada Doorprize untuk 100 Orang Pertama

Nobar Indonesia Vs Korsel di Rumah Dinas Wali Kota Magelang, Ada Doorprize untuk 100 Orang Pertama

Regional
Umumkan Tak Mau Ikut Pileg via FB, Ketua DPC PDI-P Solok Dicopot dan Tersingkir di DPRD

Umumkan Tak Mau Ikut Pileg via FB, Ketua DPC PDI-P Solok Dicopot dan Tersingkir di DPRD

Regional
Warga di Klaten Tewas Diduga Dianiaya Adiknya, Polisi Masih Dalami Motifnya

Warga di Klaten Tewas Diduga Dianiaya Adiknya, Polisi Masih Dalami Motifnya

Regional
KM Bukit Raya Terbakar, Ratusan Penumpang di Pelabuhan Dwikora Pontianak Batal Berangkat

KM Bukit Raya Terbakar, Ratusan Penumpang di Pelabuhan Dwikora Pontianak Batal Berangkat

Regional
Cari Ikan di Muara Sungai, Warga Pulau Seram Maluku Hilang Usai Digigit Buaya

Cari Ikan di Muara Sungai, Warga Pulau Seram Maluku Hilang Usai Digigit Buaya

Regional
Dendam Kesumat Istri Dilecehkan, Kakak Beradik Bacok Warga Demak hingga Tewas

Dendam Kesumat Istri Dilecehkan, Kakak Beradik Bacok Warga Demak hingga Tewas

Regional
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com